Rekomendasi 6 Tempat Bukber di Cianjur

Rekomendasi 6 Tempat Bukber di Cianjur
Rekomendasi 6 Tempat Bukber di Cianjur
0 Komentar

CIANJUREKSPRES– Rekomendasi 6 Tempat Bukber di Cianjur

Hallo sahabat semua, siapa nih yang bingun cari tempat buat bikin acar bukber?, kali ini aku mau kasi 6 rekomendasi tempat bukber dengan harga yang murah dan rasa yang lezat.

Bulan Ramadhan merupakan salah satu bulan yang paling ditunggu oleh umat Islam. Bulan Ramadhan dipercaya sebagai bulan yang penuh akan berkah dan pahala.

Ngga heran kalau di bulan yang suci ini para umat Islam berbondong-bondong mengerjakan amalan mendapatkan pahala dan ridho-Nya.

Baca Juga:Resep Membuat Jamur Tumis, Praktis dan SehatResep Membuat Cincau Untuk Buka Puasa

Selain membawa banyak keberkahan dan juga pahala. Bulan Ramadhan adalah momentum terbaik  untuk menjalin silaturahmi. Salah satu acara untuk menjalin silaturahmi di bulan ini adalah dengan buka bersama atau sering disebut bukber.

1. Depdo

Depdoo merupakan salah satu cafe yang paling hits di Cianjur. Tempatnya cukup strategis di pinggir jalan, Depdoo juga menjadi tempat andalan bagi banyak orang untuk memanjakan hasrat kulinernya.

Cafe dengan nuansa hijau ini memiliki area yang cukup luas dan terbagi menjadi dua lantai.

Tersedia area indoor dan outdoor yang bisa kamu pilih untuk acara bukber kamu. Kedua areanya cukup luas dan bersih sehingga cocok dijadikan tempat buka bersama dengan orang terkasih. Tempatnya yang homey dan cita rasa makanannya yang konsisten dari tahun ke tahun menjadikan Depdoo banyak dicintai dan diminati.

Cafe ini menyediakan berbagai menu makanan yang cocok untuk berbuka puasa. Chicken Teriyaki hingga mie super pedas yaitu Mie Nampol menjadi menu andalan caffe ini.

2. The Home Made Food

Dikenal sebagai cafe yang ramah di kantong, The Home Made Food juga menjadi tempat yang cocok untuk buka bersama. Khususnya bagi kamu para pelajar, tempat makan yang satu ini sangat direkomendasikan. The Home Made Food menyediakan menu rumahan yang lezat disantap sebagai hidangan berbuka dengan harganya yang murah.

Bukan hanya murah aja, cita rasa yang ditawarkan patut diacungi dua jempol. Suasana khas Cipanas yang sejuk dijamin akan membuat acara buka bersama semakin seru dan menyenangkan.

0 Komentar