Bupati Cianjur Meninjau Sejumlah Puskesmas

Bupati Cianjur Meninjau Sejumlah Puskesmas
0 Komentar

Cianjurekspres.net – Bupati Cianjur, Herman Suherman, meninjau sejumlah puskemas pada hari kedua lebaran, Selasa (3/5).

Didampingi Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Cianjur, dr Irvan Nur Fauzy, Bupati meninjau pelayanan Puskesmas Gekbrong, Warungkondang, Cilaku, Cianjur Kota, Karangtengah dan Muka.

Herman dalam kunjungannya mengecek kesiapsiagaan tim kesehatan dalam menangni lonjakan pemudik yang diperkirakan sekitar 1,2 juta warga Cianjur yang mudik (masuk Cianjur).

Baca Juga:KAI Cirebon Operasikan Enam KA Argo Cheribon Hadapi Arus Balik, Ini JadwalnyaHadapi Manchester City, Real Madrid akan Tampil Menyerang

” Pemantauan terhadap perkembangan kesehatan sangat penting di pasca lebaran ini, karena kemungkinan Covid-19 masuk lagi Cianjur bisa saja terjadi, makanya kita harus mengeceknya secara intens,” kata Herman dalam keterangan tertulisnya.

Herman berharap di pasca lebaran ini Cianjur tetap kondusif, tentram, aman dan nyaman.(rls/hyt)

0 Komentar