3 Alasan Kamu Harus Menonton Drakor My Demon di Netflix

3 Alasan Kamu Harus Menonton Drakor My Demon di Netflix
3 Alasan Kamu Harus Menonton Drakor My Demon di Netflix
0 Komentar

CIANJUREKSPRES – Drakor My Demon menjadi salah satu drama terbaru yang tayang di Netflix sejak Jumat, (24/11). Drama ini menceritakan tentang kisah menarik dan dibintangi oleh sederet aktor dan aktris ternama.

Drakor My Demon sangat dinantikan penayangannya, bahkan langsung menjadi trending topic di kalangan para pencinta drama Korea.

Untuk kamu yang belum menontonnya, berikut ini tiga alasan kamu harus menonton drakor My Demon!

Baca Juga:Fakta Menarik My Demon, Drakor Terbaru Song Kang dan Kim Yoo-jungSinopsis Drakor My Demon yang Dibintangi Song Kang dan Kim Yoo-jung

Alasan Harus Menonton Drakor My Demon

1. Menghadirkan Kisah Fantasi yang Unik

Drama Korea terbaru ini menceritakan tentang seorang iblis bernama Jang Gu Won (diperankan oleh Song Kang) yang memiliki kekuatan luar biasa.

Dengan kekuatannya itu dia terbiasa membuat perjanjian berbahaya dengan manusia. Hal tersebut dilakukan agar dapat mewujudkan keinginan mereka dengan nyawa sebagai bayarannya.

Di sisi lain, seorang perempuan bernama Do Do Hee (diperankan oleh Kim Yoo Jung) yang sangat sibuk dengan bisnisnya, diadopsi oleh sebuah keluarga konglomerat.

Dia menjadi musuh banyak orang, bahkan keluarga angkatnya sendiri. Hingga pada Suatu hari, Gu Won dan Do Do Hee tak sengaja bertemu.

Karena kesalahpahaman, Do Do Hee pun mengira bahwa Gu Won adalah pasangannya. Namun takdir seolah menyatukan, saat nyawa Do Do Hee terancam, dia ditolong oleh Gu Won dengan kontrak sebagai gantinya.

2. Chemistry Luar Biasa Song Kang dan Kim Yoo Jung

Melalui drama terbaru ini, para penonton akan dibuat terkesima dengan chemistry luar biasa antara Song Kang dan Kim Yoo Jung sebagai pemeran utama.

Kemampuan akting keduanya yang apik dan sangat mendalami peran masing-masing menjadi salah satu daya tarik yang sangat dinantikan.

Baca Juga:3 Tingkah Kocak Gibran Rakabuming yang Mengundang Gelak Tawa3 Artis Indonesia yang Mengalami Sakit Parah di Usia Tua

Bukan hanya itu saja, kamu juga akan dibuat baper dengan kisah romantis mereka di episode-episode yang akan datang.

3. Rating Awal yang Menjanjikan

Mengutip dari Soompi, drama Korea terbaru ini telah berhasil mendapat rating yang cukup menjanjikan untuk episode pertamanya yang tayang pada Jumat, (24/11) lalu.

Drama tersebut telah mendapat rating 4,5%. Meskipun di episode kedua drama ini mengalami sedikit penurunan rating, mari tetap nantikan kejutan lain yang akan datang di episode-episode selanjutnya.

0 Komentar