CIANJUREKSPRES – Berikut ini akan diulas informasi terkait tiga selebriti dunia yang secara terang-terangan mendukung Palestina.
Seperti yang diketahui, dukungan untuk Palestina tak henti-hentinya mengalir dari berbagai lapisan masyarakat.
Dukungan-dukungan tersebut di antaranya datang dari kalangan selebriti dunia maupun influencer. Dengan serangan Israel yang tiada hentinya meski sudah berlangsung selama satu bulan lebih, tiga artis dunia di bawah ini justru secara terang-terangan menyuarakan dukungan untuk Palestina.
Baca Juga:3 Artis Global yang Kehilangan Pekerjaan Karena Pro PalestinaViral! Momen Haru Pilot Indonesia Memeluk Penumpang Palestina di Pesawat
Nah, untuk mengetahui siapa saja tiga selebriti dunia tersebut, kamu dapat menyimak artikel ini hingga akhir!
Selebriti Dunia yang Terang-terangan Mendukung Palestina
1. Kehlani
Kehlani merupakan salah satu selebriti dunia yang secara terang-terangan menyuarakan dukungannya untuk Palestina.
Publik figur yang satu ini bahkan menandatangani surat terbuka kepada Presiden Biden. Dia juga sempat turun ke jalan bersama warga setempat, misalnya di LA pada pertengahan Oktober lalu.
2. Aurora
Aurora merupakan musisi asal Norwegia yang menyuarakan kepada dunia untuk menghentikan pengeboman di Gaza, Palestina.
Dia menunjukkan foto diri sambil memegang kertas bertulis, “Hentikan pengeboman di Gaza.” Dalam unggahan Instagram lainnya pada Selasa (7/11), Aurora juga mengajak untuk memboikot produk yang mendukung Israel.
3. Hozier
Saat melangsungkan konser di San Francisco pada 27 Oktober 2023, Hozier menyempatkan beberapa menit untuk berbagi keresahannya atas perang yang terjadi di Palestina.
Musisi asal Irlandia ini mengungkapkan pengalaman negaranya yang telah berhasil mencapai kedamaian berkat campur tangan Amerika.
Baca Juga:Fakta Menarik Lagu Penjaga Hati dari Nadhif Basalamah3 Negara dengan Biaya Hidup Termurah di Dunia
Oleh karena itu, Hozier yakin dunia internasional dapat melakukan hal yang sama untuk Palestina. Dia juga mengajak secara halus kepada penonton untuk ikut mendesak para dewan perwakilan rakyat dalam menyerukan gencatan senjata.