CIANJUREKSPRES – Perjalanan Counting Crows Dan Pesona Adam Duritz, Counting Crows merupakan sebuah Band Rock yang berasal dari San Francisco Amerika Serikat, awal mula popularitas Counting Crows naik yaitu setelah merilis album pertama mereka yang berjudul “August and Everything After” yang dirilis pada tahun 1993.
Dengan salah satu single nya yang mejadi Hits yaitu “Mr.Jones”, album tersebut terjual sebanyak 7 juta kopi hingga pada tahun 1994,
Couting Crows mendapatkan dua penghargaan Grammy Award sebagai “Best Rock Performance” dan “Best New Artist”. bahkan setelah itu Counting Crows merilis album pada tahun 1996 yang berjudul “Recovering The Satellites”.
Baca Juga:Lirik Dan Chord I Don’t Want To Talk About It – Rod StewartGrunge Keterasingan Sosial Bahkan Cenderung Depresif
Sukses meraih urutan No.1 di US Billboard 200, single hits mereka seperti “A Long December”, “Rain King” dan “Hanginaround” membuat Counting Crows sangat begitu populer.
Bukan Hanya Piala Dunia Berikut Beberapa Konser yang Urung Digelar di Indonesia
Pada tahun 2004 Couting Crows menjadi nominasi untuk i Oscar Academy Award terkait singlenya yang berjudul “Accidentally in Love” pada saat itu dijadikan soundtrack film Shrek 2.
Awalnya Counting Crows hanya sebuah Akustik, pada saat itu Adam Duritz bersama David Bryson sering tampil berdua disekitar Barkeley dan San Francisco.
Hingga pada suatu hari mereka berdua iseng membuat sebuah demo dengan dibantu oleh David Immergluck hingga akhirya Gary Gesh dari Gaffen Records mendengarkan lagu demo mereka.
Gaffen Records tertarik untuk bekerja sama hingga akhirnya mereka merilis Album “August and Everything After”, diluar dari musikalitas yang hebat dari Counting Crows.
Adam Duritz juga terkenal dengan pesonanya dikalangan Aktris Holywood papan atas, beberapa wanita populer dijamannya jatuh kepangkuan Adam Duritz.
Baca Juga:Bukan Hanya Piala Dunia Berikut Beberapa Konser yang Urung Digelar di IndonesiaLirik dan Chord Wish You Were Here – Pink Floyd
Dengan berbagai spotlight media hal seperti ini pula lah yang membuat Counting Crows semakin terkenal, beberapa wanita yang pernah berkencan denga Adam Duritz diantaranya Courtney Cox, Winona Ryder, Jennifer Anniston, Whitney Casey, Emmy Rossum dan banyak lagi.