CIANJUREKSPRES- Pada 28 Desember lalu, Tesla Cybertruck kecelakaan dan menjadi sorotan publik. Pasalnya ini merupakan kecelakaan pertama mobil listrik yang digadang-gadang sangat aman untuk berkendara.
Dalam kejadian itu, Tesla Cybertruck bertabrakan langsung dengan Toyota Corolla.
Namun beruntung dalam kecelakaan itu, pengemudi Tesla Cybertruck tidak mengalami luka yang cukup parah.
Kronologi Tesla Cybertruck Kecelakaan
“Pada tanggal 28 Desember 2023 sekitar pukul 14:05, unit CHP Redwood City dikirim ke lokasi kecelakaan dua kendaraan di SR-35 (Skyline Boulevard), di selatan Page Mill Road.” Ungkap Patroli Jalan Raya California (CHP).
Baca Juga:Gempa 3 Januari 2024, Berasal dari Bayah Banten Magnitudo 5,9Ending Marry My Husband Versi Webtoon, Drama Baru Episode 1-2
Dari investigasi tersebut diketahui ternyata pengemudi Tesla Cybertruck tidak mengoperasikan mobilnya dalam mode otonom, jadi kecelakaan ini bukan merupakan malfunction.
Menariknya, dari kecelakaan itu Tesla Cybertruck terlihat tidak ada lecet atau goresan yang sangat berbanding terbalik dengan keadaan mobil Toyoa Corolla.
Tentang Tesla Cybertruck
Tesla Cybertruck resmi rilis pada 2023 usai dipamerkan sejak 2019 lalu. Saat ini, Tesla Cybertruck tersedia dalam tiga pilihan trim.
Ketiga varian trim itu dibanderol dengan harga yang berbeda, varian All-Wheel Drive (AWD) berada di angka 79.990 USD atau sekitar Rp1,2 miliaran. Sedangkan untuk varian tertingginya, Cyberbeast, dijual dengan harga 99.990 USD atau sekitaran Rp1,5 miliaran.
Kabar baiknya, SUV kabin ganda bertenaga listrik full baterai itu sudah bisa dipesan oleh konsumen Tanah Air.
Untuk performa, Tesla Cybertruck varian terendah dibekali satu motor listrik di bagian belakang, yang bisa menempuh jarak 402 kilometer dan punya top speed hingga 180 km per jam.
Kemudian varian penggerak semua roda (AWD), dibekali dua motor listrik yang diletakkan di depan dan belakang mobil. Varian ini punya jarak tempuh 547 km dan 756 km, dengan top speed 180 km per jam.
Baca Juga:Cara Baca Webtoon Marry My Husband Full Chapter, Berakhir Happy Ending!Spesifikasi Mio 110 Gaya Retro Modern, Calon Primadona Indonesia?
Untuk varian tertinggi Cyberbeast, dibekali tiga motor listrik, satu ada di depan dan dua di belakang. Jarak tempuhnya sendiri 515 km dan 708 km, dengan kecepatan maksimum hingga 209 km per jam.
Demikian informasi mengenai Tesla Cybertruck kecelakaan dan menjadi sorotan publik.**