Panwaslu Naringgul Cek Kesiapan Logistik Pemilu

Panwaslu Naringgul Cek Kesiapan Logistik Pemilu. (dik)
Panwaslu Naringgul Cek Kesiapan Logistik Pemilu. (dik)
0 Komentar

CIANJUREKSPRES – Jajaran Komisioner Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kecamatan Naringgul, Kabupaten Cianjur mengecek langsung gudang logistik Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024, di Gedung Gor PGRI di kecamatan itu, Jumat (15/12/2023).

Ketua Panwaslu Naringgul, Dandan Rusdiansyah, mengatakan, kegiatan ini serentak se-Kabupaten Cianjur yang di intruksikan langsung oleh Bawaslu Kabupaten Cianjur.

“Tujuannya untuk memastikan kelayakan gudang logistik pemilu tahun 2024 yang layak serta aman dan terkendali,” kata dia kepada wartawan.

Baca Juga:Kecamatan Karangtengah Terima Logistik Pemilu Paling AkhirNasDem Cianjur ‘Gaspol’ Mesin Politik untuk Menangkan Pasangan AMIN

Dandan mengungkapkan, daei hasil pengecekan bersama jajaran komisioner, gudang penempatan untuk logistik tersebut aman dan layak untuk di gunakan.

“harapan kami mudah mudahan pelaksanaan pemilihan umum (Pemilu) tahun 2024 baik Pileg, Pilpres khsususnya di kecamatan naringgul,umumnya di kabupaten cianjur berjalan dengan lancar damai serta aman,” ujarnya. (dik)

0 Komentar