CIANJUREKSPRES – Kegiatan capres dan cawapres semakin padat salah satunya debat capres cawapres yang akan berlangsung besok oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU).
Setelah terpilihnya tiga calon presiden dan wakil presiden yang mulai gencar kampanye.
Kegiatan yang banyak ditunggu masyarakat adalah debat antara capres dan cawapres dari tiga kandidat tersebut.
Baca Juga:Daftar Tema Debat Capres Cawapres 2024, Besok!7 Tips Memilih Smartwatch Berkualitas dan Fitur Lengkap
Tiga kandidat capres dan cawapres yaitu Anies Rasyid Baswedan dengan Muhaimin Iskandar, Ganjar Pranowo dengan Mahfud MD, serta Prabowo Subianto dengan Gibran Rakabuming Raka.
Debat yang akan berlangsung digelar sebanyak lima kali dari mulai Desember 2023 hingga Februari 2024.
Menurut KPI RI August Mellaz mengatakan bahwa debat ini akan dimulai pada pukul 19.00 WIB.
“Rencananya dijadwal akan dimulai jam 19.00 WIB. Kalau penyiaran prime time,” ungkapnya.
Untuk memperjelas debat ini berikut ada jadwal debat capres dan cawapres 2024 yang akan berlangsung mulai besok.
Jadwal Debat Capres Cawapres 2024
- Debat pertama dilaksanakan pada Selasa, 12 Desember 2023
- Debat kedua dilaksanakan pada Jumat, 22 Desember 2023
- Debat ketiga dilaksanakan pada Minggu, 7 Januari 2024
- Debat keempat dilaksanakan pada Minggu, 14 Januari 2024
- Debat kelima dilaksanakan pada 4 Februari 2024.
Untuk debat pertama besok akan dilaksanakan di lokasi Kantor Komisi Pemilihan Umum RI, pemilihan tempat ini telah melalui pertimbangan jikalau dilaksanakan diluar Jakarta akan ada masalah mobilisasi.
Selain itu debat akan disiarkan secara langsung melalui stasiun TV dan radio yang terlah terpilih untuk menyiarkan secara langsung.
Baca Juga:Rekomendasi Smartwatch Populer 2023 Diburu Muda Mudi7 Tipe Jam Tangan Rolex yang Diincar Kaum Pria
Berikut ini ada beberapa daftar stasiun TV dan radio yang menyiarkan debat capres cawapres 2024.
Statiun TV Menyiarkan Live Debat Capres Cawapres
- Debat pertama disiarkan di TVRI dan RRI
- Debat kedua disiarkan di TransTV, Trans7, CNN Indonesia, KompasTV, dan BTV
- Debat ketiga disiarkan di MNCTV, iNEws, RCTI, dan GTV
- Debat keempat disiarkan di SCTV, Indosiar, dan MetroTV
- Debat kelima disiarkan TVOne, ANTV, NetTV, dan GarudaTV