CIANJUREKSPRES – Berikut ini akan diulas informasi terkait tiga makanan luar negeri yang memiliki kemiripan dengan kuliner Indonesia.
Seperti yang diketahui, setiap daerah, pulau, kota, ataupun negara tentunya memiliki kuliner khas yang menjadi ikon kebanggaannya masing-masing.
Sama hal nya dengan Indonesia yang kaya akan makanan dan kebudayaannya. Karena banyaknya varian makanan di Indonesia, tak jarang kita menjumpai beberapa makanan yang mirip saat berkunjung ke luar negeri.
Baca Juga:3 Makanan Berkuah dari Indonesia yang Paling Populer5 Alasan Harus Berlibur ke Wisata Bungbuay Glamping Camp
Nah, untuk mengetahui apa saja tiga makanan luar negeri yang mirip dengan kuliner Indonesia, kamu dapat menyimak artikel ini hingga akhir!
Makanan Luar Negeri Mirip Kuliner Indonesia
1. Crepes – Leker
Luar negeri memiliki kue leker yang hampir mirip dengan crepes di Indonesia. Crepes sendiri merupakan makanan yang berasal dari negara Perancis.
Hanya saja leker memiliki cita rasa manis, sedangkan crepes bisa bercita rasa manis atau asin, tergantung permintaan.
Kue leker biasanya banyak ditemukan di pinggir jalan, di dalam mall, atau di pusat perbelanjaan lainnya.
Selain harganya terjangkau, leker juga memiliki banyak varian rasa. Mulai dari keju, coklat, hingga rasa selai buah.
2. Risotto – Bubur Ayam
Sama halnya dengan bubur ayam, risotto terbuat dari beras yang dimasak lalu dicampur dengan kuah kaldu hingga menjadi lembek dan lengket.
Bedanya, butiran nasi pada risotto masih nampak dan tidak hancur lebur seperti bubur ayam. Risotto sendiri merupakan makanan khas Italia yang biasanya disajikan dengan daging sapi, jamur, sosis, dan berbagai topping lainnya.
Baca Juga:Fasilitas dan Harga Tiket Wisata Bungbuay Glamping CampFakta Ditutupnya Wisata Pantai Kunti di Sukabumi
3. Japchae – Bihun Goreng
Japchae merupakan makanan khas Korea yang memiliki kemiripan dengan bihun goreng. Sama seperti bihun, japchae juga biasa dihidangkan sebagai makanan utama dan bisa juga sebagai lauk.
Bahan dasar pembuatan japchae pun sama seperti bihun, yaitu dimasak menggunakan mi soun rebus. Kemudian dicampurkan dengan tumisan bumbu dapur, kecap, dan sayuran.