CIANJUREKSPRES – Sunmori adalah cara sempurna untuk menghabiskan akhir pekan dengan mengendarai motor, namun tetap harus tampil stylish dengan jaket yang trendy.
Akhir pekan menjadi waktu yang paling tepat untuk memenuhi hobi diri, seperti berjalan-jalan ketempat wisata atau bahkan sunmori bersama teman atau suatu organisasi yang diikuti.
Untuk tampil stylish dan tetap nyaman selama sunmori, bisa memilih jaket wanita yang cocok dengan suasana dan cuaca. Berikut beberapa jenis jaket wanita yang dapat menjadi pilihan untuk sunmori.
Baca Juga:Rekomendasi Hewan untuk Dipelihara dengan Mudah5 Kucing Termahal di Dunia sampai Ratusan Dollar
Jaket Wanita untuk Sunmori
Cardigan
Cardigan yang ringan dan longgar cocok untuk suasana yang santai, selain itu dapat memilih cardigan berwarna pastel atau netral untuk memberikan sentuhan yang lembut.
Kimono
Kimono yang ringan dan berbahan adem cocok untuk suasana sunmori. Kimono memberikan tampilan yang chic dan bisa menjadi pilihan yang unik.
Bomber Jacket
Jaket bomber yang ringan dapat memberikan sentuhan kasual dan sporty. Pilih warna-warna cerah atau motif yang menarik untuk menambahkan gaya pada penampilan Anda.
Jaket Denim
Jaket denim adalah pilihan yang serbaguna. Jaket ini bisa dipadukan dengan berbagai pakaian, seperti dress, rok, atau celana panjang. Warna denim yang cerah atau washed out dapat memberikan tampilan yang santai.
Jaket Kulit (Faux Leather)
Jaket kulit sintetis memberikan kesan edgy dan stylish. Jaket ini cocok untuk penampilan yang lebih trendi dan dapat dipadukan dengan dress atau celana panjang.
Jaket Hoodie
Hoodie yang ringan bisa menjadi pilihan yang nyaman dapat memilih hoodie dengan desain yang simpel atau dengan detail yang menarik.
Blazer Kasual
Blazer ringan dengan potongan kasual dapat memberikan tampilan yang rapi namun tetap santai. Pilih blazer dengan warna netral atau motif yang tidak terlalu mencolok.
Jaket Parka
Baca Juga:Bunga Sweet Pea Miliki Arti yang Indah Menyentuh HatiSelain Hidup Bebas, Serangga Rupanya Bisa Dipelihara Lho
Jaket parka yang ringan bisa memberikan tampilan kasual dan nyaman. Parka seringkali memiliki desain yang longgar sehingga cocok untuk suasana santai.