CIANJUREKSPRES – Berikut ini akan diulas tiga karakter villain drakor yang telah berhasil membuat para penonton oleng. Drama Korea akan terasa kurang jika tidak dilengkapi dengan karakter antagonis yang membangun konflik pada alur ceritanya.
Karakter jahat dalam sebuah drama selalu membuat penonton geram, bahkan ada yang sampai membenci keberadaan mereka. Jika biasanya karakter antagonis selalu dibenci, berbeda dengan tiga villain drakor di bawah ini yang malah sukses membuat penonton oleng.
Nah, untuk mengetahui siapa saja tiga villain drakor tersebut, kamu dapat menyimak artikel ini hingga akhir!
Baca Juga:3 Tempat Liburan Unik di Bandung, Cocok untuk Pecinta Foto3 Spot Wisata di Sukabumi yang Cocok untuk Liburan Akhir Pekan
3 Karakter Villain Drakor
1. Jang Jun Woo (Ok Taecyeon), Vincenzo
Jang Jun Woo merupakan peran Villain Drakor yang dimainkan oleh Taecyeon dalam drakor “Vincenzo”. Karakter ini sangat dicintai penonton karena tingkahnya yang konyol.
Pasalnya, Taecyon telah sukses menunjukkan karakter jahatnya dalam menjadi ketua Babel Pharmaceuticals. Dia menjadi seorang penjahat sosiopat yang kejam, brutal, dan tidak bermoral.
2. Ryu Shi Oh ( Woo Seok), Strong Girl Nam Soon
Byeon Woo Seok juga telah berhasil membuat para penonton oleng dengan perannya dalam drakor “Strong Girl Namsoon”. Dia menjadi orang yang membangun kekayaannya dengan mendirikan DOOGO, sebuah perusahaan penjualan dan distribusi.
Ryu Shi Oh bukan hanya menjadi otak di balik DOOGOCOIN, tetapi dia juga menjadi seorang pemasok narkoba terbesar. Dirinya telah menjadi pria yang haus akan kekuasaan dan keserakahan.
3. Lee Rang (Kim Bum), Tale of the Nine-Tailed
Kim Bum memainkan peran Villain Drakor sebagai Lee Rang yang lucu, nakal, dan memiliki kepribadian mudah berubah, serta suka ikut campur.
Musuh bebuyutannya adalah kakak laki-lakinya yang bernama Lee Yeon (Lee Dong Wook). Menurutnya sang kakak telah mengkhianatinya demi seorang perempuan.