Sekarang Appstore Terdapat Iklan Mengikuti Jejak Xiaomi!

Iklan Appstore
Doc : Iklan Appstore
0 Komentar

CIANJUREKSPRES – Apple mengikuti jejak vendor ponsel China, Xiaomi dengan menampilkan iklan di toko aplikasinya, App Store. Mulai Juli 2023, Apple resmi meluncurkan format iklan baru di halaman Today di toko aplikasi App Store, setelah mengujinya ke sejumlah pengguna.

Iklan pada Appstore

Namun, kini format iklan yang tampil tak seperti saat masa uji coba, di mana iklan menampilkan memanjang ke bawah (vertikal). Format baru iklan di App Store kini lebih kecil, ringkas, dan minimalis dengan orientasi horizontal.

“Dengan konten iklan di halaman Today, aplikasi Anda bisa tampil lebih jelas di halaman utama App Store,” tulis Apple di blog Searchads Apple.com.

Baca Juga:Rekomendasi Aplikasi Booking Hotel untuk Nonton Konser Coldplay di SingapuraInilah Cara Daftar America’s Got Talent Seperti Putri Ariani!

“Pada Juli, konten iklan di halaman Today akan mulai muncul dengan format yang lebih mudah dilihat ketika mengakses layanan,” lanjut Apple.

Konten iklan hanya muncul untuk iPhone yang menjalankan sistem operasi iOS versi 16.4 atau versi yang lebih baru. iklan tidak akan muncul pada perangkat dengan iOS 16.3 atau lebih lawas, atau bahkan perangkat iPad.

Konten iklan yang tampilkan saat ini adalah iklan suatu aplikasi dengan menampilkan ikon, nama aplikasi, dan deskripsi singkat/slogan dari aplikasi tersebut. Kemudian, ada tombol “Get” di samping informasi aplikasi.

Bedanya, pada format iklan vertikal sebelumnya, selain memuat ikon, nama, slogan, juga menyertai beberapa tangkapan layar dari isi aplikasi yang di iklankan juga. Kini screenshot aplikasi itu ditiadakan.

Bila tertarik akan aplikasi yang di iklankan, pengguna dapat menekan tombol “Get” untuk mengunduhnya.

Tampilan Iklan

Apple mengungkapkan perombakan tampilan tersebut bakal memudahkan pengiklan saat mengajukan kampanye mereka, dan mendapatkan persetujuan lebih cepat.

Konten iklan bersponsor itu bakal di posisikan di bawah iklan aplikasi yang tidak di sponsori. Jadi, ketika mengakses App Store, pengguna akan melihat rekomendasi aplikasi dari algoritma Apple sendiri, lalu di bawahnya terdapat konten iklan bersponsor.

Baca Juga:Wajib Siapkan, Jika Ingin Ikut Audisi AGT Seperti Putri Ariani!Vivo Y36 5G Resmi Meluncur untuk Pasar Indonesia!

Bagi yang belum terbiasa, Apple memang sudah mulai memperkenalkan konten iklannya pada Oktober 2022. Pengguna bisa dengan mudah membedakan mana aplikasi yang beriklan dan tidak.

0 Komentar