Apa Itu Papajar? Tradisi Menjelang Ramadhan Mulai ‘Ngaliwet’ Hingga Jalan-jalan

apa itu papajar
apa itu papajar
0 Komentar

CIANJURKEKSPRES- Papajar merupakan suatu istilah paling populer menjelang bulan suci Ramadhan. Khususnya bagi masyarakat Sunda, tradisi papajar ini diklaim sudah ada sejam 16 abad silam.

Lantas apa sebenarnya papajar yang sering dikaitkan dengan bulan Ramadhan?

Mengutip dari berbagai sumber, papajar ternyata merupakan sebuah akronim dari kata mapag pajar.

Kata pajar identik dengan sebutan matahari, namun pada sebutan kali ini diartikan sebagai sambutan menjelang bulan Ramadhan.

Baca Juga:Apa Itu Stunting? Bagaimana Cara MencegahnyaHari Pers Nasional 2023, Ketum FPSH Jabar: Terima Kasih Insan Pers

Biasanya papajar ini diisini dengan makan-makan atau rekreasi pada suatu tempat tertentu yang menarik.

Saat papajar, biasanya masyarakat sunda mengajar kelaurga untuk bisa makan bersama dan berkunjung ke suatu tempat.

Uniknya dalam menghidangkan makanan saat papajar, biasanya menggunakan nasi liwet yang disuguhkan di atas daun pisang sehingga menambah citarasa yang unik.

Selain itu, aneka lauk pauk makanan khas papajar biasanya mengikuti makanan lauk pauk nasi liwet pada umunnya seperti tahu, tempe, ikan asin dan sambal.

papajar  juga memiliki beberapa manfaat seperti merekatkan hubugan dengan keluarga besar, memberikan suatu hikmah menjelang bulan ramadhan dan tafakur alam.

Menjelang Ramadhan, selain papajar, ada masyarakat juga menjalankan tradisi krasmas.

Ramadhan tahun ini diprediksi akan jatuh pada Rabu 22 Maret 2023, meskipun begitu kita juga perlu mendapatkan informasi yang lebih akurat dari pemerintah.

 

0 Komentar