Outfit yang Pas Untuk Foto OOTD Digunung, Bagi Wanita Berhijab Wajib Tahu

Outfit untuk memulai pendakian adalah suatu hal yang lumrah karena itu suatu keharusan yang sering di perhatikan dan biasanya dipentingkan
Outfit untuk memulai pendakian adalah suatu hal yang lumrah karena itu suatu keharusan yang sering di perhatikan dan biasanya dipentingkan
0 Komentar

CIANJUREKSPRES – Outfit untuk memulai pendakian adalah suatu hal yang lumrah karena itu suatu keharusan yang sering di perhatikan dan biasanya dipentingkan bagi yang ingin berfoto Ootd yang instagramable. Mendaki gunung menjadi aktivitas yang menyenangkan dan menyehatkan. Biasanya, saat yang tepat untuk mencoba aktivitas ini adalah di usia-usia muda. Sebab, kamu masih mempunyai banyak tenaga dan semangat untuk sampai ke puncak gunung.

Kalau kamu baru pertama kali mendaki gunung, ada berbagai persiapan yang harus kamu lakukan. Selain harus mempersiapkan fisik yang sehat, kamu juga perlu menyiapkan alat dan perlengkapan yang dibutuhkan.

Persiapan lain yang tak kalah penting adalah memilih outfit yang tepat untuk mendaki. Apalagi, bagi kamu perempuan berhijab yang ingin tetap terlihat stylish saat mendaki.

Baca Juga:Link Nonton Anime One Piece Episode 1049 DiIQiyi dan Bstation, Sub IndoCara Memilih Celana Jeans Pria Agar Tampil Elegant

Inilah 11 Outfit Wajib Diketahui Untuk Wanita Berhijab yang Suka Naik Gunung

BACA JUGA : Ootd Kemeja Kotak-kotak Pas Untuk Self Foto

1. Jaket dan Celana Berbahan Tebal

Outfit naik gunung perempuan hijab yang pertama adalah jaket dan celana berbahan tebal. Perpaduan outfit ini cukup untuk membuat tubuh menahan hawa dingin saat berada di gunung.

Bahan celana yang bisa kamu pakai untuk naik ke gunung supaya lebih aman adalah bahan yang tebal. Namun, hindari bahan jeans karena bahannya yang berat dan tidak bisa menghangatkan tubuh.

Sebagai pelindung lainnya, kenakan sepatu gunung serta kaca mata hitam. Aksesori tersebut bukan hanya sebagai pelindung, tetapi juga bisa membuatmu lebih stylish.

2. Sweater dan Celana Kulot Tebal

Pakaian hangat lainnya yang bisa kamu pakai untuk naik ke gunung adalah sweater. Dengan bahannya yang tebal dan hangat, sweater bisa menahan hawa dingin selama di gunung.

Kemudian, kamu bisa memakai celana kulot untuk bawahannya. Namun, jangan lupa memakai celana legging di dalamnya supaya tidak kedinginan. Outfit ini bisa kamu lengkapi dengan bucket hat motif bunga-bunga supaya tampak lebih ceria.

3. Kaus Quick Dry dan Celana Gunung

Selanjutnya, outfit naik gunung perempuan hijab yang simpel tapi bisa menghangatkan adalah kaus quick dry dan celana gunung. Kaus ini memang sudah dibuat khusus untuk olahraga sehingga mudah menyerap keringat.

0 Komentar