Kabar Baik Bagi KPM, BPNT akan Segera Cair untuk Tiga Bulan

Kabar Baik Bagi KPM, BPNT akan Segera Cair untuk Tiga Bulan
0 Komentar

Cianjurekspres.net – Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Cianjur Asep Suparman mengatakan, akan ada penyaluran Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) bagi Keluarga Penerima Manfaat (KPM) untuk tiga bulan terakhir.

Asep mengatakan, total yang harus diterima KPM di Kabupaten Cianjur seharusnya empat bulan namun berdasarkan informasi yang diterimanya baru akan ada penyaluran untuk tiga bulan.

“Jadi kami Dinsos Cianjur sifatnya hanya menunggu saja, sedangkan untuk data penerima langsung ke Himbara (Himpunan Bank Milik Negara),” ungkapnya.

Baca Juga:Komunitas Bagong Mogok akan Bantu Mebeler SDN Bunikasih 2 yang RusakPerahu Terbelah Dihantam Ombak, Dua Nelayan Dikabarkan Hilang di Pantai Ciujung Cianjur

Asep mengatakan, untuk teknis dilapangan atau penyaluran BPNT ke KPM pihaknya masih menunggu. “Kami juga masih menunggu, apakah teknis penyaluran nya melalui Himbara atau Kantor Pos,” ujarnya.

Dikatakan Asep, Dinas Sosial sifatnya hanya memantau dan inginkan kondusif pada saat penyaluran nanti. “Dinsos ini hanya memantau saja, apakah nantinya sama Himbara atau Kantor Pos yang pasti bagaimana caranya agar di penyaluran nanti terlihat kondusif,” paparnya.

Menurutnya Dinsos Cianjur mengajukan kurang lebih 235 ribu KPM ke Kementerian Sosial RI untuk BPNT. “Setiap bulan itu dipastikan ada penambahan penerima BPNT karena sesuai DTKS yang diajukan masing-masing desa,” jelasnya.

Asep mengatakan, perbaikan data hingga saat ini terus dilakukan karena dikhawatirkan orang yang sudah meninggal masih terdata sebagai KPM atau pun orang yang sudah mampu tapi masih menerima.(yis/sri)

0 Komentar