Sosialisasi Empat Pilar, Diah Pitaloka Berharap Cianjur Bebas Stunting

Sosialisasi Empat Pilar, Diah Pitaloka Berharap Cianjur Bebas Stunting
0 Komentar

CIANJUR – Anggota DPR/MPR RI, Diah Pitaloka menggelar sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan di Balai Desa Gudang Kecamatan Cikalongkulon Kabupaten Cianjur, Selasa (11/2/2020).
“Salah satu pilar yang utama ialah Pancasila, dimana di dalamya mengandung nilai-nilai luhur yang harus dihayati dan dijadikan pedoman oleh seluruh warga Negara Indonesia dalam hidup dan kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara,” ujar Diah.
Menurutnya, nilai-nilai Pancasila sepatutnya menjadi karakter masyarakat Indonesia sehingga Pancasila menjadi identitas atau jati diri bangsa Indonesia.
Selain itu, tiga pilar lainnya juga memiliki peranan penting, yakni UUD 1945 sebagai aturan yang semestinya ditaati, Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) sebagai hal yang perlu diperjuangkan , serta Bhinneka Tunggal Ika yang menjadi perekat semua rakyat dari berbagai suku, ras, agama, ataupun golongan.
“Maka dalam bingkai empat pilar tersebut yakinlah tujuan yang dicita-citakan bangsa Indonesia akan terwujud. Kami mengajak seluruh pihak, untuk turut serta menjaga dan mengamalkan Empat Pilar Negara Indonesia ini,” ucap politisi dari PDI Perjuangan tersebut.
Tidak hanya mendorong agar semua elemen masyarakat menerapkan nilai pilar kebangsaan, wakil rakyat dari Daerah Pilihan III Jawa Barat juga mengharapkan masalah pemenuhan gizi di Cianjur bisa maksimal untuk mencegah stunting.
“Penanganan masalah gizi ini perlu di perhatian serius oleh semua pihak. Diharapkan Cianjur terbebas dari masalah gizi, terutama stunting,” kata dia.(adv/bay/hyt)

0 Komentar