Anggota DPRD Terpilih Jalani Orientasi

Anggota DPRD Terpilih Jalani Orientasi
ORIENTASI: Sejumlah anggota DPRD Cianjur yang kembali terpilih tengah menjalani masa orientasi yang digelar di Badan Pengembangan Sumberdaya Manusia (BPSDM) Provinsi Jawa Barat. (FOTO: IST)
0 Komentar

CIANJUR – Anggota DPRD Kabupaten Cianjur mulai menjalani masa orientasi yang digelar di Badan Pengembangan Sumberdaya Manusia (BPSDM) Provinsi Jawa Barat. Namun dalam masa orientasi antara dewan baru dan incumben dipisahkan waktu pelaksanaannya.
Ketua DPRD Kabupaten Cianjur, Ganjar Ramadhan, mengatakan, pelaksanaan masa orientasi tersebut sudah dibahas dan tetapkan dalam rapat Badan Musyawarah (Bamus) usai penetapan Alat Kelengkapan DPRD (AKD), pekan lalu.
Menurutnya, masa orientasi tersebut dibagi dalam dua kegiatan, yakni pada 7-10 Oktober untuk anggota dewan yang kembali terpilih dan pada 14-17 Oktober untuk anggota dewan baru.
“Yang sekarang sudah mulai orientasi itu yang kembali terpilih, sebanyak 27 orang. Sisanya yang baru terpilih yakni sebanyak 23 orang, termasuk saya sendiri bakal mengikuti orientasi pada 14 Oktober,” kata dia kepada Cianjur Ekspres, Rabu (9/10).
Dia mengatakan, sembari menunggu masa orientasi, beberapa anggota dewan sudah melakukan sejumlah agenda kunjungan kerja. Tetapi untuk hingga persiapan pembahasan anggaran, DPRD Kabupaten Cianjur baru akan melaksanakannya setelah masa orientasi selesai.
“Belum, belum sampai ke persiapan pembahasan anggaran, kan harus menjalani dulu masa oritentasi, terutama untuk yang baru,” kata dia.
Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Cianjur, Wilman Singawinata, mengatakan, materi yang diberikan pada anggota dewan lama ataupun yang baru tetap sama. Namun untuk anggota DPRD yang kembali terpilih lebih diberi pendalaman materi terkait fungsi DPRD.
Pemateri yang hadir dalam orientasi tersebut diantaranya Wakil Gubernur hingga para Kepala Dinas di lingkungan Pemerintah Provinsi Jawa Barat.
“Untuk materinya lebih ke tugas pokok dan fungsi DPRD. Salah satunya membangun sinergitas antara legislatif dan eksekutif di pemerintahan daerah,” kata dia.(bay/sri)

0 Komentar