CIANJUR.JABAREKSPRES.COM – Seorang siswi Taman Kanak-kanak harus dilarikan ke rumah sakit akibat terjepit saat bermain ayunan di sekolahnya, Senin, 25 Maret 2024. Korban S (6) mengalami luka dibagian leher dengan muka membiru.
Menurut keterangan Regi, seorang saksi mata, saat itu korban S bersama temannya tengah bermain ayunan sekolah. Tiba-tiba korban terpeleset dan masuk ke bawah ayunan hingga terjepit.
“Kejadiannya begitu cepat, saya melihat korban diayunannya sedang duduk jongkok, tiba-tiba terjerembab dan tubuhnya terjepit ayunan,” kata Regi saat ditemui di lokasi kejadian TK alamanda di Jalan Pengeran Hidayatullah, Desa Limbangansari, Kecamatan Cianjur.
Baca Juga:Disnakertrans Bentuk Tim Monitoring Pelaksanaan Pembayaran THRTruk Box Pengangkut Buah Kelapa Terbalik di Jembatan Cikundul, Kenek Truk Meninggal Dunia
Melihat korban terjepit ayunan, warga yang ada disekitar lokasi hiateris. Beberapa diantaranya berupaya memberikan pertolongan. Korban yang terjepit besi ayunan dibagian lehernya nampak lemas saat beberapa warga berupaya menolongnnya.
Butuh waktu sekitar lima menit untuk menolong korban. Beruntung ada seorang warga yang sigap membawa mesin gerindra dan berhasil memotong salah satu besi yang menjepit korban.
Korban berhasil dievakuasi dengan kondisi sudah lemas dan terlihat membiru. Selanjutnya korban dibawa ke klinik terdekat sebelum di rujuk ke rumah sakit.
“Kondisinya semakin membaik, sudah bisa diajak komunikasi, semoga bisa lekas pulih,” katanya. (sri)