CIANJUREKSPRES- Sekretaris Tim Kemenangan Nasional (TKN) Prabowo-Gibran percaya diri paslonnya dapat unggul dalam debat cawapres soal ekonomi, pasalnya Gibran sendiri disebut sudah memiliki pengalaman yang cukup.
Gibran, kata dia, telah berpengalaman mengelola ekonomi daerah selama menjabat Wali Kota Solo dan memahami pengembangan investasi daerah. “Cawapres nomor urut 2 memang bicara konkret soal penerapan dari visi misi di bidang ekonomi saat debat cawapres besok,” kata Handoko.
Selain sebagai kepala daerah, Gibran juga disebut memiliki pengalaman sebagai pelaku usaha. Sehingga ia tentu dapat menguasai persoalan ekonomi dan tahu bagaimana cara mengatasinya.
Baca Juga:H-1 Debat Cawapres, Gibran Rakabuming Disebut Makin Rajin Diskusi4 Hal yang Bisa Membuat Gibran Unggul dalam Debat Cawapres: Lebih Berpengalaman!
Kemudian, Handoko mengatakan salah satu visi misi Gibran ialah mendorong generasi muda masuk ke dunia kewirausahaan. Bahkan nantinya ia akan mendukung industri kreatif dengan meluncurkan Kartu Usaha Startup untuk pengembangan bisnis baru berbasis teknologi dan inovasi.
Gurita Bisnis Gibran Rakabuming
1. Chili Pari
Chili Pari merupakan usaha pertama yang dijalankan Gibran sejak Desember 2010 lalu. Usaha katering ini kemudian membawa Gibran untuk dipercaya menjadi Ketua Asosiasi Perusahaan Jasa Boga Indonesia (APJBI) Kota Solo.
2. House of Knowledge
Selain membangun bisnis katering, Gibran juga mendirikan House of Knowledge khusus untuk melatih karyawan lepas katering Chili Pari agar lancar berbahasa Inggris.
3. Markobar
Tak sampai di situ, menggaet sang adik, Kaesang Pangarep, Gibran membuka bisnis baru, yakni Kafe Markobar. Kafe yang menjual aneka martabak itu kini menjamur di berbagai kota di tanah air.
4. iColor
Selain bergerak di bidang makanan, dia pun menjajal bisnis baru di bidang reparasi produk kenamaan Apple dengan nama ‘Icolor’ dengan konsep jemput bola.
Dalam situs resmi perusahaan, iColor adalah perusahaan yang bergerak di bidang jasa perbaikan produk-produk Apple di bawah naungan PT Icolor Digital Indonesia. Perusahaan ini setidaknya sudah memiliki 26 gerai yang tersebar di beberapa wilayah Indonesia seperti Jakarta, Depok, Bogor, Bekasi, Surabaya, Semarang, Bandung, Yogyakarta hingga Solo dan masih banyak lagi.
5. Tugas Negara Bos
Selain itu, Gibran turut meramaikan bisnis e-commerce dengan berjualan jas hujan bermerk Tugas Negara Bos. Jas hujan tersebut dijual hanya secara online lewat sejumlah aplikasi belanja online.