CIANJUREKSPRES– Baru-baru ini, para pengguna Tiktok banyak yang me-review salah satu makanan yakni cromboloni.
Cromboloni adalah hidangan pastry jenis baru yang sedang digandrungi netizen di Indonesia. Hidangan ini merupakan perpaduan antara croissant dan bomboloni.
Cromboloni memiliki bentuk bulat seperti bomboloni, tetapi memiliki lapisan-lapisan seperti croissant. Di dalamnya, cromboloni diisi dengan berbagai macam selai, seperti cokelat, stroberi, keju, dan lain-lain.
Baca Juga:5 Film Indonesia Paling Laris Sepanjang Masa yang Wajib diTonton5 Film Indonesia Paling Favorit Sepanjang Masa, Salah Satunya Ada Laskar Pelangi
Berdasarkan informasi yang didapat dari akun Instagram @harvestcakes, mereka telah membuka 5 toko di Bandung, termasuk di Buah Batu, Burangrang, Cimahi, Setiabudi, dan Dago.
Berikut informasi lokasi lengkap The Harvest yang menjual Cromboloni di Bandung:
1. The Harvest Buah Batu: Jl. Buah Batu No.Raya, Cijagra, Kec. Lengkong, Kota Bandung, Jawa Barat
2. The Harvest Burangrang: Jl. Burangrang No.31 C, Malabar, Kec. Lengkong, Kota Bandung, Jawa Barat
3. The Harvest Cimahi: Jl.Raya Barat No.717, Padasuka, Kec. Cimahi Tengah, Kota Cimahi, Jawa Barat
4. The Harvest Dago: Jl. H.Djuanda no.15 – Dago Tamansari, Bandung Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat
5. The Harvest Setiabudi: Jl. Dr. Setiabudi No.197, Gegerkalong, Kec. Sukasari, Kota Bandung, Jawa Barat