CIANJUREKSPRES – Berikut ini akan diulas empat barang antik yang paling banyak diburu oleh para kolektor karena memiliki harga ratusan bahkan miliaran rupiah.
Seperti yang diketahui, barang antik selalu memberikan nilai budaya dan sejarah yang unik. Nilai seni yang terkandung dalam setiap barang antik membuatnya memiliki nilai jual yang sangat tinggi.
Terdapat banyak jenis barang antik yang bisa dikoleksi. Di antaranya seperti perangko kuno British Guiana 1c Magenta yang memiliki harga jual mencapai miliaran rupiah.
Baca Juga:5 Budaya Korea Selatan yang Unik, Ada ‘Festival Lumpur’!4 Bangunan Megah di Bumi yang Terlihat dari Luar Angkasa
Selain itu, ada juga koin kuno hingga gramofon yang tidak kalah tinggi harga jualnya. Meskipun memiliki nilai jual yang tinggi, para kolektor barang antik tidak pernah mundur untuk mendapatkannya.
Nah, untuk mengetahui apa saja empat barang antik yang paling banyak diburu para kolektor. Kamu dapat menyimak artikel ini hingga akhir.
4 Barang Antik yang Banyak Diburu Kolektor
1. Guci Kuno
Barang antik pertama yang paling banyak diburu oleh para kolektor adalah guci kuno. Salah satunya yaitu guci Qianlong, barang vintage berukuran kecil dengan tinggi sekitar 40 cm ini selalu menjadi incaran para kolektor.
Guci Qianlong merupakan salah satu barang berharga peninggalan Kaisar Qianlong dari Dinasti Qing. Guci yang satu ini menjadi guci termahal di dunia karena memiliki harga jual mencapai miliaran rupiah.
2. Gramofon
Gramofon merupakan salah satu alat pemutar musik vinyl atau piringan hitam. Pada zaman dulu, alat ini hanya dimiliki oleh segelintir orang kaya karena harganya yang mahal.
Alat ini diciptaan oleh Thomas Alva Edison, tersedia dengan berbagai macam merek. HMV menjadi salah satu merek gramofon paling legendaris dengan desainnya yang klasik.
3. Uang Koin Kuno
Uang koin kuno juga menjadi salah satu barang yang memiliki daya tarik dan keunikan tersendiri. Uang koin kuno merupakan mata uang yang telah ada sejak puluhan bahkan ratusan tahun lalu.
Baca Juga:3 Hal Meresahkan di Korea Selatan yang Membuat Masyarakat Tak Tenang4 Bahasa Asing yang Penting untuk Kamu Kuasai
Uang koin kuno yang paling sering dicari para kolektor adalah koin keluaran zaman Belanda. Selain itu, ada juga uang koin kuno Indonesia seri wayang nominal Rp100 yang sudah beredar sejak tahun 1978.