CIANJUREKSPRES- Dalam sejarah Indonesia, Wali Kota Solo Gibran Rakabuming disebut sebagai cawapres termuda menggeser posisi Cak Imin. Bukan hanya jejak karir harta kekayaan Gibran pun menjadi sorotan publik.
Tak sampai disitu, Gibran pun menggeser rekor cawapres termuda yang masih dipegang Sandiaga Uno yakni 49 tahun saat maju dalam pilpres 2019.
Diketahui Gibran telah menjabat sebagai Wali Kota Solo sejak 2021 lalu. Sebagai pejabat publik, tentunya putra sulung Joko Widodo itu diwajibkan menyerahkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) pada Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Lantas berapa banyak kekayaan yang dimiliki Gibran?
Baca Juga:Viral! Netizen Sandingkan Prabowo dengan Jan EthesCuitan Gibran Usai Jadi Cawapres Prabowo: Santuy Walau Trending
Berdasarkan LHKPN Per 31 Desember 2022, total kekayaan Gibran mencapai Rp26.584.260.374. Jumlah ini naik sekitar Rp 734 juta dibandingkan LHKPN 2021.
Sumber kekayaan terbesar Gibran berasal dari tujuh tanah dan bangunan miliknya yang berada di Kota Solo dan Sragen, Jawa Tengah.
Jumlah ketujuh properti Gibran mencapai Rp17.339.000.000, kemudian sumber kekayaan keduanya berasal dari harta lainnya sebesar Rp5.552.000.000.
Selanjutnya adalah kas dan setara kas senilai Rp3.101.260.374, alat transportasi Rp332.000.000, serta harta bergerak lainnya Rp260.000.000.
Baca Juga: Reaksi Warganet Gibran Jadi Cawapres dan Disebut Mirip Sultan Sjahrir
Berikut Rincian Harta Kekayaan Gibran Rakabuming
Tanah dan Bangunan Rp 17.339.000.000
1. Tanah dan Bangunan seluas 500 M2/300 M2 di Kab/Kota Kota Surakarta, hasil sendiri Rp 6.000.000.000.
2. Tanah dan Bangunan seluas 2000 M2/2000 M2 di Kab/Kota Sragen, hasil sendiri Rp 2.600.000.000.
Baca Juga:Unik Banget! Ini Deretan Sepeda Listrik Roda Tiga Terbaik di IndonesiaRekomendasi 3 Merek Air Fryer untuk Kado Pernikahan, Low Budget!
3. Tanah dan Bangunan seluas 2000 M2/2000 M2 di Kab/Kota Sragen, hasil sendiri Rp 2.600.000.000.
4. Tanah dan Bangunan seluas 112 M2/112 M2 di Kab/Kota Surakarta, hasil sendiri Rp 1.500.000.000.
5. Tanah seluas 113 M2 di Kab/Kota Kota Surakarta, hasil sendiri Rp 700.000.000.
6. Tanah seluas 896 M2 di Kab/Kota Surakarta, hasil sendiri Rp 1.747.200.000.
7. Tanah seluas 1124 M2 di Kab/Kota Surakarta, hasil sendiri Rp 2.191.800.000.
Alat Transportasi dan Mesin Rp 332.000.000
1. Motor, Honda Scoopy Tahun 2015, hasil sendiri Rp 7.000.000
2. Motor, Honda Cb-125 Tahun 1974, hasil sendiri Rp 5.000.000
3. Motor, Royal Enfield Royal Enfield Tahun 2017, hasil sendiri Rp 40.000.000.