CIANJUREKSPRES – Akhir-akhir ini penyanyi terkenal tanah air bernama Cakra Khan penyanyi bersuara unik ini sedang banyak di perbincangkan setelah penampilannya di ajang bergengsi America’s Got Talent beberapa waktu lalu.
Cakra Khan salah satu kontentan di ajang bergengsi di negeri paman sam tersebut menjadi trending dimana-mana.
Penampilan sederhana namun dapat memukau ke empat juri AGT (America’s Got Talent) dengan suara uniknya.
Baca Juga:Info! Jadwal Lokasi SIM Keliling Kabupaten CianjurBegini Pujian Manis Para Juri AGT untuk Cakra Khan
Suara unik Cakra Khan membuat orang yang mendengarkannya langsung jatuh cinta dan selalu mengingatnya.
Sehingga ia mendapatkan empat “Yes” dari juri AGT dan tepuk tangan yang meriah dari penonton di studio tersebut.
Biografi Cakran Khan
Cakra Khan memiliki nama lengkap Cakra Konta Paryaman ini lahir pada 27 Februari 1992 di Pangandaran, Jawa Barat, keturunan Sunda.
Memiliki cita-cita sejak kecil ingin menjadi seorang penyanyi terkenal dan hebat sehingga ia selalu mengikuti lomba bernyanyi.
Semakin dewasa kemampuan bermusiknya semakin berkemban dan mulai berpeluang menjadi seorang penyanyi terkenal.
Dari situlah Cakra Khan mulai mengikuti beberapa ajang menyanyi, dia berhasil dalam Sony Music berkat informasi dari dosennya.
Selain memiliki suara yang khas dan unik mengantarkan Cakra Khan pada sejumlah prestasi dan penghargaan yang di ukirnya dalam dunia musik.