Tersengat Listrik, Pegawai Toko Smartphone Tewas

tewas tersengat listrik
0 Komentar

CIANJUREKSPRES – Salah seorang pegawai toko smartphone di Jalan Mangunsarkoro Kecamatan Cianjur, Ayi Kurnia Akbar (28) ditemukan tak bernyawa pagi tadi. Dugaan awal, pemuda asal Tasikmalaya itu tewas akibat tersengat arus listrik di lantai dua ruko.

Kasatreskrim Polres Cianjur Iptu Tono Listianto mengatakan, rekan kerjanya berniat membangunkan korban dengan memanjat ke lantai dua ruko. Hal ini lantaran sudah pukul 08.00 WIB toko belum buka.

“Sesampainya di atas korban sudah meninggal,” ucap Tono di lokasi kejadian.

Polres Cianjur Kembali Berlakukan Tilang Manual

Baca Juga:Innalillahi, Ada Jenazah Perempuan Mengambang di Parit Pamoyanan10 Orang Tenaga Kesehatan di Cianjur Mengundurkan Diri

Dari hasil pemeriksaan TKP, Polres tidak menemukan tanda-tanda tindak kejahatan. Seperti pengrusakan pintu ruko dan barang-barang berharga milik korban pun tidak ada yang hilang.

“Dari tubuh korban pun tak ada tanda-tanda penganiayaan, hanya ada bercak luka bakar di wajah korban dan terdapat kabel yang ada di sisi kepala korban. Selain itu, saksi juga mengatakan jika dua hari lalu korban mengaku sakit. Kita temukan obat demam dan obat flu di dalam lemari korban,” jelas Tono.

Karena tidak ada ditemukan tanda tindak kriminalitas dan ditemukan bekas luka bakar juga obat-obatan, pihaknya menduga korban tewas akibat sakit atau tersengat listrik.

“Sementara ini dugaan awal korban meninggal karena tersengat listrik atau sakit. Kita masih menunggu hasil pemeriksaan dokter forensik terkait penyebab kematian korban,” pungkasnya. (can/nik)

0 Komentar