Resep Membuat Puding Tapioka Dengan Tekstur Lembut dan Rasa Yang Manis

Resep membuat Puding Tapioka Dengan Tekstur Lembut dan Rasa Yang Manis
Resep membuat Puding Tapioka Dengan Tekstur Lembut dan Rasa Yang Manis
0 Komentar

CIANJUREKSPRES –  Resep membuat puding dengan bahan tapioka ini memiliki tekstur yang lembut dan rasa yang sangat manis yang bisa kamu cobain dirumah. Tepung tapioka adalah tepung yang terbuat dari bahan dasar singkong yang sering kita temui dimanapun.

Tepung ini bisa dibuat untuk berbagai bahan dasar makanan seperti cilok, cireng dan cimol. Tepung ini bisa diolah menjadi makanan manis loh slaah satunya puding tapioka.

Puding ini terbuat dari campuran susu, tepung tapioka, gula, garam dan ekstra vanili yang bisa kamu buat dengan cara yang praktis dan bisa menghemat waktu.

Resep puding tapioka

Bahan

Baca Juga:5 Cara Menurunkan Tekanan Darah Tinggi Secara AlamiResep Ikan Bakar Sambal Iris Cocok Untuk Teman Nasi Hangat

711 ml susu
60 gram tepung tapioka
100 gram gula pasir
1/4 sdt garam
2 butir telur
1/2 sdt ekstrak vanili

Cara membuat puding tapioka

Siapkan panci ukuran sedang. Masukkan susu, tepung tapioka, gula, dan garam. Masak hingga mendidih dengan api sedang dan aduk secara perlahan.

Kurangi panas dan masak selama lima menit lagi.

Kocok lepas telur. Campurkan dengan setengah adonan tepung. Aduk hingga rata.

Setelah rata. Masukkan adonan telur ke dalam adonan tepung.

Aduk dan masak selama dua menit hingga puding menjadi cukup kental.

Masukkan ekstrak vanila dan aduk kembali hingga rata.

Angkat dan tuangkan ke dalam piring saji. Kamu bisa sajikan selagi hangat atau diamkan dulu di dalam kulkas beberapa saat dan disajikan dalam kondisi dingin.

0 Komentar