Siap-siap UGM Buka Pendaftaran Ujian Tulis, Cek Jadwalnya!

Siap-siap UGM Buka Pendaftaran Ujian Tulis, Cek Jadwalnya!
Siap-siap UGM Buka Pendaftaran Ujian Tulis, Cek Jadwalnya!
0 Komentar

 

 

Prosedur Pendaftaran

1. Membuat akun pendaftaran melalui laman https://um.ugm.ac.id pendaftaran dan login ke laman tersebut untuk mengisi formulir pendaftaran secara online.

2. Memilih 2 (dua) Program Studi pada Program Sarjana (S1) dan/atau Sarjana Terapan (D4). Urutan pilihan menunjukkan urutan prioritas

3. Mengisi biodata dan mengunggah semua dokumen yang menjadi syarat, memilih lokasi UM-CBT UGM Tahun 2023 sesuai pilihan yang tersedia, kemudian mengunci data untuk memperoleh kode pembayaran

Baca Juga:Bikin Miris! Terdapat 5 Daerah Termiskin di Jawa BaratResep Chawan Mushi Makanan Khas Jepang

4. Membayar biaya pendaftaran sesuai petunjuk pembayaran yang ada di akun pendaftaran dengan menggunakan kode pembayaran yang telah diperoleh.

  • Kelompok Ujian Yogyakarta Saintek: Rp325.000
  • Kelompok Ujian Yogyakarta Soshum: Rp350.000
  • Lokasi Pekanbaru, Medan, Jakarta, Balikpapan, Makassar
  • Saintek: Rp550.000
  • Lokasi Pekanbaru, Medan, Jakarta, Balikpapan, Makassar
  • Soshum: Rp575.000

5. Memilih sesi UM-CBT UGM Tahun 2023

6. Mencetak Bukti Peserta UM-CBT UGM Tahun 2023

7. Mencetak Kartu Ujian UM-CBT UGM Tahun 2023 pada H-3 pelaksanaan ujian (mulai pukul 15.00 WIB)

8. Mengikuti UM-CBT UGM Tahun 2023 sesuai jadwal yang tertera di Kartu Ujian

 

Dokumen yang disiapkan

Scan dokumen yang diperlukan maksimal 800KB untuk masing-masing file.

1. Ijazah (untuk lulusan Tahun 2023, 2022 dan 2021) atau Surat Keterangan Lulus/SKL (untuk lulusan Tahun 2023 yang belum memperoleh ijazah), format PDF

2. Kartu peserta UTBK SNBT 2023, PDF

3. KTP atau KK atau SIM, PDF.

Jadwal Seleksi

1. Pendaftaran online: 22 Mei (pukul 15.00 WIB)-13 Juni 2023 (pukul 15.00 WIB).

Baca Juga:Sinopsis Film Evil Dead Rise yang Mencekam dan MenakutkanWisata Edukasi Papa Dino Ada Di Kiara Artha Park Bandung Lho

2. Pembayaran biaya pendaftaran: Sesuai jadwal yang tercantum pada kode pembayaran masing-masing

3. Pelaksanaan UM-CBT UGM

  • Pekanbaru: 21-23 Juni 2023
  • Medan: 22-24 Juni 2023
  • Makassar: 23-25 Juni 2023
  • Balikpapan: 21-23 Juni 2023
  • Jakarta: 3-8 Juli 2023
  • Yogyakarta: 1-8 Juli 2023

4. Pengumuman: 13 Juli 2023.

0 Komentar