Link Mudik Gratis PBNU 2023 Lengkap dengan Persyaratannya 

Link Mudik Gratis PBNU 2023
Link Mudik Gratis PBNU 2023
0 Komentar

CIANJUR,CIANJUREKSPRES- Berikut link mudik gratis PBNU 2023 beserta persyaratannya.

Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) bekerja sama dengan Bank Mandiri membuka program mudik gratis 2023.

Para pendaftar akan diberangkatkan pada Minggu, 16 April 2023.

Agar dapat mengikuti program ini, anda perlu melakukan pendaftaran terlebih dahulu.

Adapun pendaftaran dapat dilakukan secara luring (offline) yang dimulai pada 4 April 2023 lalu hingga Senin, 10 April 2023.

Baca Juga:Kronologi Jefri Nichol Salah Doxing Berujung Minta Maaf, Warganet: I’m Sorry SalmaDinilai Tak Tulus, Jefri Nichol Tulis Surat Permohonan Maaf di Atas Materai Usai Doxing Hater

Pendaftaran secara luring dilakukan di Gedung LAZISNU PBNU, Jalan Dempo, Nomor 3, RT 02 RW 07, Pegangsaan, Menteng, Jakarta Pusat (belakang Masjid Matraman).

Sementara pendaftaran melalui online dapat dilakukan melalui link di akhir artikel ini.

Bagi para pendaftar hendaknya memerhatikan beberapa hal, karena tentunya program ini memiliki kuota terbatas.

Rencananya program ini akan dibagi menjadi enam zona.

Zona tersebut antara lain, Sumatra ke Lampung dan Palembang; Jawa Tengah, yaitu Wonosobo, Solo, dan Blora; DI Yogyakarta; Jawa Timur 1, yaitu Blitar dan Surabaya; Jawa Timur 2 ke Madura; dan Jawa Timur 3 ke Banyuwangi.

Melansir dari laman laman nu.or.id, Ketua Umum PBNU KH

Yahya Cholil Staquf juga mengajak masyarakat agar dapat bersyukur karena tahun ini, pertama kalinya, mudik lebaran yang bebas sesudah keterbatasan-keterbatasan pandemi yang lalu.

Ia pun meminta agar segenap pengurus NU di seluruh tingkatan bersama segenap badan otonomnya untuk dapat bersama-sama mendukung penyelenggaraan mudik lebaran tahun 2023.

Untuk informasi lebih lanjut, pemudik dapat menghubungi nomor-nomor berikut.

Baca Juga:5 Rest Area Unik di Indonesia, Bikin Mudik Makin Asyik! Simpan Dulu, Ini Daftar Titik Rawan Macet Arus Mudik di Jawa Barat dan Jawa Tengah 

Fahru Rozy 089627349190, untuk Jawa Tengah dan Yogyakarta dapat kontak Mas Jo 08185834556. Sementara Jawa Timur 1, dapat kontak Cak Amar 082139193695, Jawa Timur 2 melalui Cak Adi 081284377877, sedangkan Jawa Timur 3 dapat kontak Cak Thowif 085731012525.

Link Pendaftaran

Demikian informasi mengenai link mudik gratis PBNU 2023

0 Komentar