Penyintas Gempa Cianjur Putus Kontrak Aplikator Nakal

Penyintas Gempa Cianjur Putus Kontrak Aplikator Nakal. (zan)
Penyintas Gempa Cianjur Putus Kontrak Aplikator Nakal. (zan)
0 Komentar

CIANJUR, CIANJUREKSPRES – Penyintas gempa Cianjur putus kontrak aplikator nakal.

Warga Kampung Jamaras Burahol RT 02 RW 05 Desa Sarampad Kecamatan Cugenang yang merupakan warga penyintas gempa Cianjur, menandatangani pembatalan Surat Pemesanan Rumah (SPR) pada aplikator PT Laitenan Sarijem Jamdena (LSJ) selaku pelaksana pembangunan pada Jumat (17/3).

BACA JUGA:

Bolehkah Ziarah Kubur Sebelum Ramadhan? Begini Hukumnya

Ada beberapa alasan warga melakukan pembatalan SPR terhadap PT LSJ tersebut, diantaranya hunian tetap (huntap) yang tak kunjung dibangun, meski surat SPR sudah ditandatangi lebih dari sebulan sebelumnya.

Selanjutnya, menanggapi instruksi Bupati Cianjur Herman Suherman soal pengambil alihan pembangunan huntap oleh aplikator lain jika huntap tak dibangun 3 hari setelah tanda tangan SPR.

BACA JUGA:

Inilah 7 Aturan Kerja Paling Aneh di Dunia

Baca Juga:Pemuda Tewas Tertabrak KA Siliwangi saat JoggingPenegerian Universitas Suryakancana Diharapkan Mampu Dongkrak IPM Cianjur

Ujang Bustomi (45), salah satu warga yang rumahnya tak kunjung dibangun oleh PT LSJ mengatakan, aplikator tersebut tak memberikan alasan pasti soal mangkraknya pembangunan huntap milik warga.

“Tapi yang saya dengar dari lapangan, mereka sedang menunggu pembiayaan. Mereka katanya mau bikin (huntap) satu dulu sebagai acuan. Tapi kan seharusnya ketika SPR diterima oleh vendor, harus langsung dibangun. Kalau tidak sanggup, tinggal konfirmasi biar dipindahkan ke aplikator lain,” ujar Ujang.

BACA JUGA:

Jimin BTS Rilis Single ‘Set Me Free Pt. 2’

Dalam satu RW, lanjut Ujang, terdapat 19 SPR antara warga dan PT LSJ yang merupakan vendor yang berada di bawah naungan PT Zoraya Utama. Dari total 19 SPR, baru satu unit huntap yang pembangunannya capai 85 persen, dua unit baru sebatas pondasi, satu unit masih berbentuk galian pondasi, selebihnya belum ada pengerjaan sama sekali. (zan)

0 Komentar