CIANJUREKSPRES- Moge Patwal Presiden Jokowi Tak Berdaya Saat Lewati Jalan Rusak di Blora
Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan kunjungan ke Blora, Jawa Tengah pada hari Jumat (10/3/2023) .
Agenda kunjungan itu mencakup 3 tempat yakni Pasar Menden, Kecamatan Kradenan, Desa Gabusan, Kecamatan Jati, dan Desa Gabusan, Kecamatan Jati.
Baca Juga:Prediksi BRI Liga 1 Pekan ke-30 PSM dan Persib, 13 Maret 2023.Klasemen Liga Inggris: Arsenal Kokoh di Puncak, Man United Dikejar Tottenham
Seperti kita ketahui, bahwa Kabupaten Blora dan Kabupaten Kendal akan menjadi daerah percontohan untuk perhutanan sosial di Pulau Jawa.
Saat melakukan kunjungan Presiden pasti akan mendapatkan pengawalan baik menggunakan Mobil ataupun kendaraan roda dua.
Saat melakukan pengawalan Polisi patwal akan menggendarai motor gede (Moge), yang menjadi sorotan kali ini bukan kegiatan Presiden saat berada di Pasar Menden.
Melainkan karena terpelesetnya motor patwal yang dikebdarai oleh salah satu petugas Polisi, kejadian itu terjadi karena kondisi jalan yang licin dan rusak.
Di sosial media banyak beredar video yang menunjukkan motor polisi yang sedang melakukan pengawal terpeleset saat melintas di jalanan bertanah dan becek.
Video itu banyak di bagikan di media sosial khususnya instagram dan tiktok. Ramai netizenpun mengomentari kejadian itu.
Akun instagram @say.viideo yang memposting vidio pun dibanjiri komentar netizen ada yang berkomentar ” sebagai orang blora ini lah yang saya rasakan”.
Baca Juga:Pinalti Mo Salah Gagal Liverpool Tumbang di Kandang BournemouthIndonesia Hadapi Burundi di FIFA Match Day 25 Maret 2023.
Video ini diunggah salah akun di media sosial TikTok, @susiloi_budi_blora.
Kepala Sekretariat Presiden Resmikan SPKLU PLN Pertama di Lingkungan Istana Kepresidenan
Dalam postingan video tersebut mengatakan, “Pejabat Blora pinter, rombongan Jokowi dilewatkan jalur ekstrem.”
Terlihat rombongan Jokowi yang melewati jalan rusak dan ekstrem, karena jalurPantura timur, dari Demak, Kudus, Pati sampai Rembang mengalami kemacetan yang cukup parah.
Usut punya usut, polisi yang terpeleset itu tengah mengawal rombongan Presiden Jokowi pergi dari lokasi kunjungan di Desa Gabusan, Kecamatan Jati, Blora.
Bupati Arief Rohman sempat menyampaikan secara langsung usulan mengenai dukungan anggaran pembangunan infrastruktur jalan di Kabupaten Blora.