KOTA BANDUNG, CIANJUREKSPRES – Kepala Badan Komunikasi Strategis (Bakomstra) DPP Partai Demokrat, Herzaky Mahendra Putra, mengatakan, partai dengan logo mercy tersebut akan menggerakkan ‘pasukan udara’ dengan mengumpulkan seluruh Bakomstra DPC se-Jawa Barat untuk memenangkan Pemilu 2024.
Juru Bicara Partai Demokrat itu menegaskan, hal ini dilakukan sebagai sarana memberikan informasi kepada masyarakat dan meningkatkan kualitas pemanfaatan media dalam sarana memberikan informasi.
Menurut Herzaky, Bakomstra memiliki peranan penting untuk membantu memberikan informasi terhadap seluruh kegiatan Partai Demokrat. Dirinya mengungkapkan, keberadaan Bakomstra sama dengan pasukan udara. Sebab dalam memenangkan Pemilu perlu adanya pasukan darat dan udara.
Baca Juga:Cianjur Bangkit Bersama Rakyat di Desa Cikancana Gekbrong71 Ruas Jalan Provinsi di Jabar Segera Diperbaiki, Termasuk di Cianjur
“Pasukan udara Demokrat sangat penting. Ketum Demokrat AHY menyampaikan ada kampanye darat dan udara harus jalan beriringan,” ujarnya mengutip jabarekspres.com, Jumat (10/3/2023).
Terlebih Jawa Barat sebagai kantong suara terbesar, memiliki pengalaman historis dengan Partai Demokrat. Sehingga perlu pendekatan-pendekatan dengan cara memberikan informasi baik darat dan udara.
“Jadi Bimtek ini adalah upaya untuk kita menuju kesana,” katanya.
Herzaky menilai, penyebaran informasi melaui udara dengan memanfaatkan teknologi menjadi bagian penting sebagai strategi pemenangan. Keberadaan internet dengan memanfaatkan informasi media sosial, media online, media massa saat ini sudah menjadi bagian kehidupan masyarakat dalam memperoleh berbagai informasi.
Pada Pemilu 2024, generasi muda akan lebih memanfaatkan internet dan sangat aktif menggunkan media sosial. inilah menjadi semakin strategis peran dalam memberikan pelatihan ini.
Sementara itu, Kepala Bakomstra DPD Demokrat Jabar Hailuki mengatakan, Bimtek di gelar untuk membekali para kader partai dalam memanfaatkan teknologi informasi.
Para kader akan diberikan pelatihan bagaimana cara memanfaatkan media sosial untuk memberikan informasi mengenai kepartaian dalam menghadapi Pemilu 2024.
“Untuk persiapan Pemilu 2024 kita upgrade skil dan keterampilan untuk bermedsos karena seiring perkembangan zaman ada trend-trend baru,” ucapnya.