Setiawan: Milenial Wajib Berkontribusi Membangun Bangsa

Setiawan: Milenial Wajib Berkontribusi Membangun Bangsa
Sekda Jabar, Setiawan Wangsaatmaja. (Foto: Yana/Humas Jabar)
0 Komentar

Cianjurekspres.net – Jabar Innovation Fellowship (JIF) sebuah program yang diberikan Pemerintah Provinsi Jawa Barat (Pemprov Jabar) untuk generasi milenial, agar generasi muda lebih bisa  berkontribusi dalam pembangunan bangsa. Nantinya, generasi muda akan terlibat dalam pengembangan dan penyelenggaraan program-program strategis Jabar.

Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Jabar, Setiawan Wangsaatmaja menyebut, potensi pemuda di Jabar sangat tinggi. “Ada sekitar 600 komunitas maupun organisasi kepemudaan di Jabar,” ujar Setiawan dalam keterangan tertulisnya, Rabu (3/3/2021).

Ia juga menyebutkan, Pemerintah Provinsi Jabar akan terus berupaya meningatkan kualitas generasi muda dengan meluncurkan sejumlah program. Salah satunya JIF.

Baca Juga:Strategi Bottom-Up Dinilai Bisa Menekan Penyebaran Covid-19Cut-Off Vitamin D

“Kami mencari aspiran muda yang memiliki gagasan untuk membangun bangsa. Selama magang di JIF, peserta dapat mempelajari ilmu kepemimpinan dengan mengikuti kegiatan rapat-rapat kedinasan. Selain itu, Pemda Provinsi Jabar memiliki program Jabar Future Leader Scholarship (JFLS).”

“Kami sangat membuka apabila teman-teman mahasiwa memberikan masukan-masukan yang tidak seperti biasanya dan menyampaikan inovasi-inovasinya. Kami sangat senang sekali,” tutupnya.(rls/nik)

0 Komentar