Persib, Tegaskan Suporter Persis Tidak Datang ke Stadion Pada Pertandingan Besok!

Persib, Tegaskan Suporter Persis Tidak Datang ke Stadion Pada Pertandingan Besok!
Suporter Persis Jangan Datang ke Stadion
0 Komentar

CIANJUREKSPRES–  Pertandingan antara Pangeran Biru dengan Persis Solo akan berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu 04 Februari 2024 pukul 15.00 WIB.

Dalam pertandingan kali ini, Vice President Operational PT Persib Bandung Andang Ruhiat, menyampaikan bahwa di pertandingan ini terdapat aturan yang masih sama seperti laga-laga sebelumnya.

Selain itu, Andang menjelaskan bahwa larangan suporter tamu itu terdapat pada Pasal 51 ayat 6 Regulasi Kompetisi Liga 2023-2024 dan Pasal 141 Kode Disiplin PSSI Tahun 2023.

Baca Juga:Erick Thohir, Dukung Keputusan Pertamina untuk Tidak Menaikkan Harga BBMAFC eASIAN Cup 2023: eTimnas Indonesia Lolos ke Babak 16 Besar

“Kita mengacu kepada peraturan dan regulasi dari PSSI dan juga mekanisme sistem pertandingan yang Persib terapkan,” jelanya.

Dengan itu, Ia meminta agar suporter Persis Solo tidak memaksakan diri untuk masuk ke Stadion GBLA. Akan ada Petugas keamanan yang melakukan pemeriksaan ketat terhadap setiap penonton yang masuk stadion.

“Saya kira semua sudah tahu dan ini demi kebaikan bersama. Karena itu, kami meminta kepada suporter Persis Solo untuk tidak hadir di Stadion GBLA,” ucapnya.

0 Komentar