Sinopsis Film Rumah Masa Depan yang Dibintangi Laura Basuki

Sinopsis Film Rumah Masa Depan yang Dibintangi Laura Basuki
Sinopsis Film Rumah Masa Depan yang Dibintangi Laura Basuki
0 Komentar

CIANJUREKSPRES – Rumah Masa Depan merupakan salah satu film bioskop terbaru yang mengusung genre drama keluarga. Film ini telah resmi dirilis pada 7 Desember 2023 kemarin.

Film Rumah Masa Depan digarap oleh sutradara Rizal Mantovani dan dibintangi oleh Fedi Nuril, Laura Basuki, Widyawati, Cok Simbara, Bima Azriel, dan juga Ciara Brosnan.

Nah, untuk mengetahui sinopsis lengkap film Rumah Masa Depan, kamu dapat menyimak artikel ini hingga akhir!

Baca Juga:Kelebihan Samsung Galaxy S24 yang Akan Segera DirilisWajib Dicoba! Cara Mudah Meningkatkan Mood di Pagi Hari

Sinopsis Film Rumah Masa Depan

Film Rumah Masa Depan menceritakan tentang kisah keluarga Sukri dan Surti yang tinggal di Jakarta.

Pada suatu hari, ayah Sukri yang bernama Pak Musa meninggal dunia. Sukri dan Surti pun harus pulang ke kampung halaman mereka di Cibeureum untuk menghadiri pemakaman sang ayah.

Namun setelah pemakaman selesai, keluarga Sukri tidak bisa kembali ke Jakarta karena Bu Musa, ibu Sukri, mendapat tuduhan kasus kriminal.

Suasana dalam keluarga Sukri pun menjadi tak menentu. Hal itu disebabkan oleh konflik lama yang terjadi antara Bu Musa dan Surti yang menjadi semakin berkobar.

Disisi lain, kedua anak mereka yang bernama Bayu dan Gerhana mulai nyaman bertemu teman-teman baru, yaitu Cempaka dan Sangaji.

Hingga mereka pun akhirnya memutuskan untuk bertualang dan bekerja sama menyelesaikan masalah keluarga.

Akhirnya, Sukri menjadi penengah antara ibu dan istrinya. Dia harus bisa menemukan jalan keluar untuk menyelesaikan konflik demi kebahagiaan keluarga.

Baca Juga:Penghasilan Pratama Arhan Usai Pisah dengan Tokyo VerdyHal-Hal yang Dapat Merusak Mood dan Harus Dihindari

Pantau terus artikel kami untuk mengetahui informasi lengkap terkait film-film bioskop terbaru lainnya, semoga bermanfaat!

 

0 Komentar