“Oleh karena itu saya berharap bahwa kepemimpinan ke depan bisa menyelesaikan berbagai permasalahan yang dihadapi lalu membawa kemajuan untuk masyarakat Cianjur,” katanya.
Prinsipnya, tegas Lepi, dirinya berpendapat bahwa Cianjur ini harus di urus secara gotong royong melibatkan kerjasama semua pihak dan minimal ada keterlibatan akademisi, swasta, pemerintah dan masyarakat sipil.
“Semua masyarakat Cianjur harus diberikan akses yang sama untuk berpartisipasi turut serta dalam proses pembangunan. Cianjur yang besar ini tidak bisa di urus hanya oleh satu kelompok tertentu, tetapi harus di urus secara bersama-sama,” ujarnya.
Baca Juga:Deklarasi Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, Partai NasDem Optimis akan Menang Telak di CianjurAnies Baswedan-Muhaimin Iskandar Deklarasi Bakal Capres-Cawapres 2024, PKB Optimis Jadi Pemenang di Cianjur
“Saya juga menawarkan rancangan program strategis untuk bisa mempercepat pembangunan kemajuan pembangunan di Kabupaten Cianjur. Poin pentingnya bahwa proses pembangunan di Kabupaten Cianjur harus diselenggarakan secara partisipatif, transparan dan pemanfaatan sumber daya pembangunan secara tepat sasaran sesuai dengan skala prioritas dan kebutuhan yang paling urgent bagi masyarakat Kabupaten Cianjur. InsyaAllah saya siap maju di 2024,” katanya menambahkan.(hyt)