CIANJUREKSPRES – Naruto Shippuden Ultimate Ninja Storm 4 adalah game seri keenam yang kembangkan oleh Cyber Connect2 dan terbitan oleh Namco Bandai.
Sejak rilisnya, game ini telah mendapatkan popularitas yang luar biasa di kalangan penggemar Naruto. Sebagai game fighting, Naruto Shippuden: Ultimate Ninja Storm 4 menawarkan pengalaman bertarung yang seru dengan grafis yang memukau.
Game ini awalnya rilis untuk PlayStation 4, Xbox One, dan Steam pada tanggal 9 Februari 2016 di Amerika Utara, 5 Februari 2016 di Eropa, dan 4 Februari 2016 di Jepang.
Spesifikasi dan Link Download Android : Naruto Shippuden Ultimate Ninja Storm 4
Baca Juga:Spesifikasi dan Link Download Android : Naruto Shippuden Ultimate Ninja Storm 4Naruto Shippuden Ultimate Ninja Storm 4: Spesifikasi dan Cara Download di Steam serta PS
Kemudian, edisi perbaikan yang sebut “Road to Boruto” rilis pada tanggal 3 Februari 2017 untuk PlayStation 4, Xbox One, dan Steam, serta dirilis pada Nintendo Switch pada 24 April 2020.
Pertarungan Ninja
Para penggemar Naruto pasti akan terpukau dengan Naruto Shippuden: Ultimate Ninja Storm 4 karena dapat memberikan pertarungan ninja kelas kakap dengan karakter favorit mereka.
Apakah kalian ingin bertarung dengan Jinchuuriki siluman ekor sepuluh atau menyaksikan Naruto dan Sasuke bekerja sama untuk mengalahkan Obito, game ini menyajikan pertarungan epik yang sangat memikat.
Grafisnya yang memukau dan animasi yang halus membuat pengalaman bermain semakin menyenangkan.
Tersedia Versi PC
Kabar baiknya, sekarang Naruto Shippuden: Ultimate Ninja Storm 4 telah tersedia untuk dimainkan melalui PC. Bagi para penggemar Naruto yang telah lama menantikan versi PC, kini saatnya untuk merasakan sensasi bertarung di dunia ninja ini langsung dari layar komputer.
Spesifikasi PC
Namun, sebelum mulai bermain, pastikan PC memenuhi persyaratan sistem yang butuhkan. Berikut adalah spesifikasi PC yang direkomendasikan untuk menjalankan game ini dengan lancar:
– Ruang hard disk: Sekitar 40 GB
– RAM: 4 GB
– Graphic card: Minimal 2 GB memori
Baca Juga:Casio Edifice, Jam Tangan Desain Pembalap F1 yang Tangguh dan GagahCasio Rilis Jam Tangan Kolaborasi Haribo yang Playful dan Cheerful
Pastikan memiliki spesifikasi PC yang memadai agar dapat menikmatinya tanpa hambatan.
Dengan spesifikasi yang cukup, dapat mengalami pertarungan ninja yang penuh aksi dan grafis yang memukau langsung dari kenyamanan PC kalian sendiri.
Link Download
Untuk mendapatkan game ini, kunjungi situs resmi Steam atau platform distribusi game PC lainnya. Cari dan ikuti petunjuk untuk mengunduh dan menginstal game ini ke PC. Pastikan untuk mengunduh dari sumber yang tepercaya dan sah agar mendapatkan pengalaman bermain yang optimal.