Sinopsis Tarian Lengger Maut, Film Misteri Budaya Nusantara

Sinopsis Tarian Lengger Maut, Film Misteri Budaya Nusantara
0 Komentar

CIANJUREKSPRES – Sinopsis Tarian Lengger Maut menceritakan kisah penari dan seorang dokter. Film ini merupakan film thriller Indonesia yang sangat populer dan memikat hati para penggemarnya. Bahkan merupakan arahan dari sutradara Yongki Ongestu.

Tarian Lengger ini memiliki visi yang cukup progresif pada berbagai sisi kehidupan masyarakat Indonesia. Apalagi pemainnya kebanyakan adalah para seniman lokal. Sehingga mampu tampil lebih maksimal dan representatif.

BACA JUGA: Sinopsis Kisah Tanah Jawa Chapter 1: Pocong Gundul

Sinopsis Tarian Lengger Maut

Perlu di ketahui bahwa poster film Tarian Lengger Maut sudah beredar di berbagai media. Mengangkat kisah seorang dokter dan penari yang misterius. Namun, ada beberapa yang mengatakan bahwa film ini masih berkaitan dengan insiden Desa Pagelaras.

Baca Juga:Cara Membuat Lempeng Pisang, Cemilan Manis khas BanjarYuk intip, 3 Zodiak Paling Manipulatif dalam Menjalin Hubungan

Memang satu per satu warganya menghilang dengan misterius. Hal ini membuat seluruh warga mulai panik dan mencari akar dari masalahnya. Penghuni Desa Pagelaras sekarang hanya sebagian saja.

Suasana film memang terlihat mencekam sekali. Banyak dari warga yang kehilangan keluarga dan kerabat terdekatnya. Mereka hidup dengan penuh ketakutan karena adanya hal aneh dari desanya.

Sinopsis Tarian Lengger Maut menjelaskan bahwa ada seorang dokter yang tiba-tiba datang ke Desa Pagelaras. Hanya saja, kedatangan dokter Jati masih menjadi misterius.

Banyak dari warga yang belum mengetahui alasan kedatangan sang dokter. Bahkan mereka berusaha menghubungkan antara beberapa insiden satu ke lainnya terkait dengan dokter Jati.

Sukma, Penari Lengger Maut

Sinopsis Tarian Lengger Maut memperlihatkan seorang perempuan cantik yang memiliki kemampuan menari. Bahkan ia sudah terkenal dengan tariannya yang cukup mistis dan menarik.

Mengingat wilayah Desa Pagelaras masih kental dengan budaya-budaya zaman dulu. Sehingga banyak ritual dan acara berbau mistis di sekitar sana.

Seorang wanita berparas ayu dengan nama Sukma merupakan penari Lengger. Sukma sudah lama masuk dalam dunia tari.

0 Komentar