CIANJUREKSPRES– Keistimewaan Nuzululquran
Peristiwa Turunnya Al-Quran – Al-Qur’an merupakan kitab suci umat Islam dan kitab suci ini diturunkan oleh Allah melalui malaikat Jibril.
Al-Qur’an menjadi pedoman bagi semua Islam dalam menjalani kehidupan ini. Dengan Al-Qur’an, maka hidup yang dijalaninya bisa lebih terarah dan terhindar dari perbuatan dosa.
Dalam tradisi Islam, Nuzululqur’an terjadi pada 610 M, saat Nabi Muhammad menerima wahyu pertama dari Malaikat Jibrīl, sebagai awal dari turunnya ayat-ayat Al-Qur’an.
Peristiwa ini terjadi di Gua Hira, di kaki Jabal Nur, dekat Makkah. Tafsir Ibnu Katsir menyatakan bahwa peristiwa ini terjadi pada malam Lailatul Qadr di bulan Ramadan , yang tanggal tepatnya tidak diketahui.
Baca Juga:Efek dari Terlalu Memanjakan AnakOrangtua Berperan Besar dalam Pembentukan Kepribadian Anak
Namun menurut Mubarakpuri, tanggal peristiwa ini terjadi pada 21 Ramadan sebelum Matahari terbit (10 Agustus 610) – saat Nabi Muhammad berusia 40 tahun, 6 bulan, dan 12 hari Hijriah, atau 39 tahun, 3 bulan, dan 22 hari Masehi.
Berdasarkan kisah Nabi Muhammad, saat ia berada di Gua Hira, dekat Makkah, Malaikat Jibril datang memberikan perintah, “Bacalah!” Ia menjawab, “Aku tak mampu membaca.”
Kemudian Malaikat Jibril memeluknya lalu melepaskannya sebanyak tiga kali dan akhirnya Jibril mewahyukan lima ayat pertama Surah Al-Alaq. ”
(1) Bacalah, dengan menyebut nama Tuhanmu yang menciptakan. (2) Dia menciptakan manusia dari segumpal darah. (3) Bacalah, dan Tuhanmulah yang Mahamulia. (4) Yang mengajarkan dengan Qalam (pena). (5) Dia mengajarkan manusia apa yang tidak diketahuinya.” (Bukhari 4953).
Sungguh luar biasa nuzululquran itu, bahkan banyak hal-hal istimewa dari nuzululqiran yaitu:
- Keistimewaan Nuzulul Qur’an yang pertama adalah peristiwa ini telah menguatkan hati Rasulullah SAW dan para sahabat untuk terus berjuang dalam berdakwah dan menyebarkan agama Islam kepada semua orang. Meskipun saat itu, Rasul dan para sahabat banyak mendapat cemoohan, ejekan, hinaan serta siksaan dari pembenci Islam.
- Keistimewaan selanjutnya adalah Nuzulul Qur’an merupakan sebuah tantangan serta pertolongan dari Allah SWT untuk umat muslim untuk terus berjuang dijalan Allah SWT dan mengharap ridho Allah SWT.
- Nuzulul Qur’an juga memiliki keistimewaan di mana ia merupakan peristiwa turunnya wahyu Allah yang berupa Al Qur’an sebagai pedoman hidup dan jawaban atas segala pertanyaan manusia mengenai berbagai hal mulai dari fiqih, hukum hingga hal lain yang sangat penting.