CIANJUREKSPRES – Rekomendasi Menu Sahur Sehat yang Mudah disajikan.
Ketika Bulan Ramadhan kita harus siap untuk terbangun dipagi sekali untuk menyiapkan makanan untuk disantap bersama saat sahur, agar keseharian kita bisa terjaga dengan baik. dimaksudnya untuk mendapatkan stamina tubuh yang baik.
Namun sebisa mungkin kita harus menjaga makanan kita agar tidak melakukan makanan yang tak sehat atau mengkonsumsi makanan yang bergizi, apalagi tidak dapat mengkonsumsi makanan selama beberapa jam.
Mari kita simak artikel ini, apa saja yang menjadi menu sehat untuk sahur :
Baca Juga:Tips Khatam Al-Quran di Bulan Ramadhan yang Bisa DijalankanResep Cara Membuat Cemilan Simple ‘Untuk Berbuka Puasa’
Sahur merupakan kegiatan yang dilakukan dengan mengonsumsi makanan pada dini hari sebelum berpuasa. Agar kuat dalam menjalani puasa, penting untuk menyediakan menu sahur yang mengandung gizi seimbang, seperti karbohidrat, protein, lemak sehat, vitamin, dan mineral.
Pasalnya, konsumsi makanan bergizi seimbang saat sahur dapat memberikan energi yang cukup serta mencegah terjadinya gula darah rendah selama berpuasa.
1. Air Putih
Rekomendasi pertama yaitu meminum air putih yang banyak agar tidak dehidrasi yang akan membuat tubuh kita tak terasa lemas dan mudah lelah saat berpuasa, maka dari itu perbanyaklah untuk minum air putih.
2. Buah-Buahan Segar
Kedua yaitu untuk memakan buah-buahan yang segar agar bisa mendapatkan gizi dari buah-buahan tersebut, seperti memakan buah semangka, apel dan melon. hal ini bisa mendapatkan kandungan vitamin dan mineral yang tinggi agar menjaga daya tubuh kita.
3. Sup Sayur
Sup sayur merupakan menu sahur sehat sederhana yang dapat membantu menjaga kesehatan tubuh selama berpuasa. Hal ini dikarenakan sup sayur terbuat dari berbagai macam jenis sayuran, seperti wortel, kentang, kembang kol, dan brokoli, yang memiliki kandungan serat tinggi sehingga dapat memelihara kesehatan saluran cerna serta membuat tubuh merasa kenyang lebih lama.