CIANJUREKSPRES – Gunung Bromo adalah tempat wisata yang sangat favorit bagi wisatawan mulai dari kalangan anak – anak hingga dewasa. Suhu di puncak bromo yang dikenal sangat dingin sehingga untuk pergi kesana harus memperhatikan outfit yang tepat. Outfit adalah seluruh pakaian yang berfungsi untuk menutupi tubuh kita seperti baju, celana, sepatu dan lainnya.
Keindahan alam di gunung berapi ini yang paling ditunggu adalah matahari terbit. Semua wisatawan yang berkunjung ke bromo akan sama – sama menunggu dan menikmati matahari terbit dari puncak penanjakan bromo. Puncak ini memiliki ketinggian 2.770 mdpl dengan suhu rata rata 5-10 derajat celcius, bisa dibayangkan seberapa dinginnya malam itu menjelang sunrise.
Inidia beberapa outfit yang rekomen
1. Jaket Waterprop
Item yang satu ini nggak boleh ketinggalan jika kamu tidak ingin tersiksa karena kedinginan di bromo. Jaket tebal wajib digunakan adalah yang terbuat dari bahan nylon dan polyester yang sangat hangat dan dengan lapisan tahan dengan hembusan angin maupun percikan air apalagi ditambah dengan jaket model ada penutup kepala / hoodie jauh lebih bagus. Rekomendasi yang cocok adalah jaket outdoor, jaket parka untuk pria dan sweater tebal atau coat untuk wanita berhijab.
2. Baju Hiking
Baca Juga:Trik Pinjol Agar Cepat Cair dan Tidak RibetPenundaan Rilis Anime One Piece Episede 1057,Resmi Ditunda
Baju atau pakaian dengan model slim sesuai bentuh tubuh dan berkerah tinggi untuk melindungi bagian leher dari hembusan suhu dingin di bromo.
3. Sepatu gunung
Sepatu gunung menjadi urutan pertama sebagai salah satu outfit ke bromo, akan tetapi untuk wanita berhijab agar lebih fashionable menggunakan sepatu slip on karena sangat praktis tidak repot memperbaiki tali sepatu yang lepas.
4. Sarung Tangan tebal
Tangan bagi sebagian orang sangat penting untuk dilindungi dari suhu dingin. Untuk mengurangi rasa dingin, sarung tangan juga dibutuhkan sebagai aksesoris pelengkap untuk menghangatkan telapak tangan.
5. Kupluk / Kerpus rajut
Kupluk / kerpus penting untuk melindungi bagian kepala hingga telinga, karena bagian ini paling sensitif dengan udara dingin sehingga sangat butuh perlengkapan agar tetap hangat di suasana pegunungan Bromo. Jika kamu lupa dengan perlengkapan ini bisa membeli di area parkiran atau pintu masuk bromo.