Hero mobile legends yang di gunakan pemenang turnamen M4

Kejuaraan M4 World Championship di Indonesia
Kejuaraan M4 World Championship di Indonesia
0 Komentar

CIANJUREKSPRES – Kejuaraan M4 World Championship di Indonesia yang diselenggarakan Moonton telah berakhir, tim asal Filipina, ECHO berhasil keluar sebagai juara setelah mengalahkan tim senegaranya, Blacklist International.

Setelah selesai kejuaraan tentu banyak hal menarik yang ingin dibahas salah satunya hero yang sering digunakan oleh tim-tim M4 World Championship.

5 Hero yang digunakan pemenang piala M4

BACA JUGA : Evos Legends Rengkuh Juara Dunia Mobile Legends

Baca Juga:Buku karangan fiersa besari yang sedang hits di di baca (garis waktu)

Penasaran dengan lima hero yang sering dipakai oleh pro player setiap tim yang main di M4 World Championship? Berikut adalah jawabannya :

1. valentina

Valentina merupakan hero tipikal magic yang biasa ada di posisi midlaner. Berdasarkan statistik di Liquidpedia, Valentina menjadi hero di posisi lima besar yang sering digunakan beberapa tim M4 World Championship.

Sepanjang turnamen Valentina tercatat digunakan sebanyak 41 kali dengan persentase kemenangan 51,22% dengan total 21 menang dan 20 kalah.

Salah satunya tim yang sering menggunakan Valentina adalah tim Myanmar Falcon Esports.

JustiN yang menjadikan Valentina sebagai signature hero-nya, mencatat telah memainkan 8 pertandingan yang mana satu di grup stage dan tujuh di babak knock-out. Dia berhasil menuntaskan game dengan 6 kemenangan dan 2 kekalahan.

2. beatrik

BACA JUGA : Hasil M4 Mobile Legend RRQ Hoshi Hanya Bermain Satu Kali

Beatrix berada di posisi empat besar , hero yang sering digunakan di M4 World Championship dengan total 42 pertandingan hanya selisih satu angka dari Valentina (41).

Baca Juga:Seorang ‘Lady Bikers’ Tewas TerlindasPLN Jalankan TJSL dengan Metode Creating Social Value

Namun sayang, Beatrix menjadi hero yang kemenangan di bawah 50%. Berdasarkan statistik Liquidpedia, Beatrix memperoleh total 18 menang dan 24 kalah dengan persentase winrate hanya 42.86%.

Bahkan di grup stage, Beatrix dimainkan sebanyak 10 kali pertandingan dengan catatan hanya memperoleh 1 kemenangan saja dengan winrate 10%.

Berbanding terbalik, di babak knock-out persentase winrate cukup baik dengan 53.13%. Tim Indonesia RRQ Hoshi paling banyak memainkan hero ini dengan 9 pertandingan yang mana dapat 6 menang dan 3 kalah.

3. Yve

Yve berada di posisi tiga besar yang sering digunakan di M4 World Championship. Hero tipikal magic ini menempati urutan paling atas dari hero-hero magic lainnya.

0 Komentar