CIANJUR, CIANJUREKSPRES- Main lato-lato ternyata tidak hanya bisa dilakukan dengan satu cara lho. Yuk simak 4 trik bermain lato-lato yang tidak biasa berikut ini.
Lato-lato kini menjadi permainan viral yang sedang digandrungi oleh berbagai kalangan, baik anak-anak maupun dewasa.
Sebenarnya lato-lato merupakan permainan jadul yang sudah tren sejak tahun 90-an. Namun belakangan lato-lato kembali dimainkan lagi.
Baca Juga:Bocoran Sinopsis dan Link Nonton Mendua Episode 4 Tayang 7 Januari 2023Catat! Jadwal Masuk Sekolah Sesuai Kalender Akademik Jawa Barat
Di media sosial berseliweran anak-anak yang unjuk kebolehan dalam memainkan lato-lato. Meski terlihat sederhana, ternyata memainkannya gampang-gampang susah lho.
Karena perlunya fokus dan kesabaran saar memainkan permainan jadul yang juga disebut Toktokan ini.
Nah untuk menambah skil bermain lato-lato, Cianjur Ekspres telah merangkum 4 trik main lato-lato tidak biasa yang bisa kamu coba di rumah.
1.Bermain Lato-lato Helikopter
Tidak jauh berbeda dengan cara bermain lato-lato pada umumnya, hanya saja dengan trik lato-lato helikopter pemain harus mampu memantulkan dua bola sambil mengangkat sampai ke atas kepala.
Namun untuk memainkan trik ini, pemain harus berlatih terlebih dahulu agar lato-lato tidak mengenai kepala.
2. Bermain Lato-lato Dua Tangan
Trik bemain lato-lato ini cukup mudah, pemain hanya perlu menyiapkan dua buah lato-lato dan mulai memainkannya di tangan kanan dan kiri secara bersamaan.
Tentunya teknik bermain lato-lato dua tangan ini akan melatih keseimbangan antara otak kiri dan otak kanan.
3. Bermain Lato-lato Besar
Baca Juga:Link Nonton The Glory, Kisah Song Hye Kyo Jadi Korban BullyingLink Nonton Film Avatar 1 Sub Indo yang Legal
Sebagaimana namanya, lato-lato besar memiliki ukuran yang jauh lebih jumbo dari lato-lato biasa.
Cara bermainnya sama, namun saat akan memainkan lato-lato besar ini perlu keseimbangan dan fokus yang tinggi.
4. Bermain Lato-lato Sambil Susun Dadu
Tentunya dalam bermain lato-lato kali ini, diperlukan alat lain yakni dadu dan gelas atau cup.
Cara bermainnya adalah pantulkan lato-lato seperti biasa dengan tangan kanan, kemudian cobalah susun dadu dengan tangan kiri.
Jajarkan dadu di atas meja kemudian coba ambil dengan gelas atau cup hingga tersusun rapi.