PT Epson Indonesia dan IEI Salurkan Bantuan ke Pengungsi Korban Gempa Cianjur

PT Epson Indonesia dan IEI Salurkan Bantuan ke Pengungsi Korban Gempa Cianjur
0 Komentar

Dia menyebutkan, pihaknya menyiapkan 100 paket sembilan bahan pokok (sembako), 80 paket alat-alat kesehatan juga kebutuhan lain seperti terpal, alas tidur untuk pengungsian.

Disamping itu, kedatangan Epson Indonesia ke lokasi bencana juga untuk meninjau karyawan-karyawan Epson yang terdampak gempa bumi.

Akibat bencana, ada 32 karyawannya yang ikut mengungsi di beberapa lokasi diantaranya Desa Ciherang Kecamatan Pacet, Desa Mangunkerta Kecamatan Cugenang dan Desa Rancagoong di Kecamatan Cilaku.

Baca Juga:Gratis! KNPI Cianjur Bagikan 1.000 Tabung Gas 3kg Isi Ulang ke Dapur Umum Posko Pengungsian dan Masyarakat Terdampak Gempa1.135 Pelaku UMKM di Cianjur Terima Bansos Rp1 Juta

“Beberapa karyawan kita juga ikut terdampak bencana gempa bumi Cianjur. Ada sekitar 32 orang yang berada di beberapa desa di Kabupaten Cianjur,” kata Husni.

Ketua IEI Outdoor Sport (IOS), Romy mengungkapkan, Epson telah mendirikan empat tenda pengungsian yang ditempati oleh kurang lebih 15 KK.

Dirinya mengungkapkan ada, tiap minggu rutin mengontrol kondisi pengungsian, mendata kebutuhan-kebutuhan apa saja yang diperlukan pengungsi seiring berjalannya waktu

“Kita rutin datangi lokasi-lokasi pengungsian, untuk mendata kebutuhan pengungsi. Nanti anggota IOS juga secara bergantian mendampingi masyarakat yang mengungsi,” kata dia.

Sementara, Supiyan Sauri (54) warga Kampung Kadudampit RT 04 RW 09 Desa Rancagoong, Kecamatan Cilaku mengaku bersyukur mendapat bantuan dari Epson.

Menurutnya, hadirnya bantuan-bantuan tersebut bisa meringankan beban masyarakat yang terdampak bencana gempa

“Alhamdulillah, kita masyarakat terdampak bisa terbantu. Bantuan-bantuan yang datang bisa meringankan beban kita,” pungkasnya.(mg1/hyt)

0 Komentar