Gebyar Vaksinasi Covid-19, BIN Sasar Warga Perkampungan di Pagelaran Cianjur

Gebyar Vaksinasi Covid-19, BIN Sasar Warga Perkampungan di Pagelaran Cianjur
0 Komentar

CIANJUR, CIANJUREKSPRES.COM – Badan Intelijen Negara (BIN) RI kembali menyisir warga empat desa di Kecamatan Pagelaran, Kabupaten Cianjur dalam kegiatan gebyar vaksinasi Covid-19 tahap 1, 2 dan booster pada Minggu (11/9/2022).

BIN menyebar sebanyak empat ribu dosis vaksin bagi warga empat desa yang termasuk dalam wilayah kerja Puskesmas Sindangkerta.

Diantaranya, Desa Pasirbaru, Karangharja, Kertaraharja dan Selagedang.

Salah seorang warga Desa Kertaharja, Umuh (58) mengatakan, kedatangan BIN RI dalam memfasilitasi masyarakat di kegiatan vaksinasi Covid-19 dinilainya sangat membantu.

Baca Juga:Selamat Hari Radio Nasional, Ternyata Ini 5 Dampak Positif Mendegarkan RadioBeredar Link Palsu Kenaikan Tarif Transaksi, Nasabah Bank Diimbau Waspada dan Terapkan Langkah Ini

“Terlebih dilakukan dengan cara menyasar ke rumah-rumah warga seperti ini, sehingga seperti saya yang memang usianya tak muda lagi sangat terbantu,” paparnya.

Umuh mengatakan, masih banyak warga seusianya yang belum menjalani vaksin sehingga dengan adanya kegiatan vaksin dari BIN RI ini sangat membantu.

“Ini sangat membantu sekali, apalagi dilakukan secara menyeluruh ke perkampungan seperti ini,” jelasnya.

Kepala Desa Selagedang Asep mengatakan, warga sangat antusias mengikuti vaksinasi Covid-19 yang digelar BIN RI. “Sangat membantu sekali, terlebih kegiatan vaksinasi ini,” katanya.

Asep mengatakan, kegiatan vaksinasi oleh BIN RI ini diharapkan bisa menambah kepercayaan diri bagi masyarakat terlebih untuk mencegah penularan virus Covid-19.

“Hingga sejauh ini alhamdulillah tidak ada lagi laporan warganya yang menderita atau terkonfirmasi Covid-19,” tandasnya.(yis/hyt*)

0 Komentar