Ternyata Ini Penyebab Rambut Rontok dan Cara Atasinya

Ternyata Ini Penyebab Rambut Rontok dan Cara Atasinya
kerontokan rambut sering kali mengganggu dan memengaruhi percaya diri. (Pixabay)
0 Komentar

Cianjurekspres.net- Kerontokan rambut sering kali mengganggu dan memengaruhi percaya diri.

Diketahui rambut rontok ternyata memiliki sejumlah penyebab yang harus diketahui.

Normalnya, setiap orang akan kehilangan 50–100 helai rambut setiap harinya.

Kondisi ini memang tidak berbahaya, tetapi bisa memicu kebotakan bila rambut yang rontok terlalu banyak.

Dilansir dari alodokter, berikut 5 penyebab rambut rontok:

1. Faktor genetik

Penyebab rambut rontok yang paling umum adalah keturunan atau faktor genetik. Kerontokan rambut dari faktor keturunan biasanya terjadi seiring bertambahnya usia. Dalam istilah medis, kondisi ini disebut juga alopecia androgenic.2. Perubahan hormon

Baca Juga:Sst! Begini Cara Keluar Grup WhatsApp Tanpa KetahuanKeutamaan Puasa Asyura, Jatuh Pada 7-8 Agustus 2022 Beserta Niatnya

Perubahan hormon khususnya yang terjadi pada wanita saat hamil dan setelah melahirkan, bisa menjadi pemicu terjadinya kerontokan rambut. Namun, kerontokan yang terjadi pada kondisi ini biasanya hanya bersifat sementara.

Selain itu, kondisi menopause atau penderita penyakit tiroid juga bisa mengalami rambut rontok karena perubahan hormon.

3. Perawatan rambut

Perawatan rambut yang tidak sesuai dengan jenis rambut juga bisa menyebabkan kerontokan. Selain itu, penataan rambut seperti mengikat rambut terlalu kencang juga dapat memicu terjadinya rambut patah atau rontok.

Berbagai perawatan rambut lainnya, seperti mewarnai rambut dan menata rambut menggunakan pengering rambut atau catokan, juga bisa meningkatkan risiko terjadinya kerontokan.

4. Obat-obatan

Beberapa jenis obat-obatan, seperti obat untuk mengatasi asam urat, tekanan darah tinggi, penyakit jantung, dan radang sendi, dapat menyebabkan terjadinya rambut rontok.

5. Stres berlebih

Stres berlebihan juga dapat memicu terjadinya kerontokan rambut. Namun, umumnya kerontokan rambut ini juga hanya bersifat sementara. Ketika stres sudah teratasi, kondisi rambut pun akan membaik.

Selain itu, asupan gizi yang kurang baik, penyakit autoimun, atau sedang menjalani pengobatan kanker juga bisa menjadi penyebab terjadinya rambut rontok yang memicu terjadinya kebotakan rambut.

Cara Mengatasi Rambut Rontok

Baca Juga:Wow 5 Buah Ini Bisa Bikin Kulit Glowing, Yuk Dicoba!Bersama Golkar Deklarasikan KIB di Cianjur, PPP Sebut Sangat Seksi, PAN: Kami Patsun Pada Ketua Partai Masing-masing

Untuk mengatasi rambut rontok, sebaiknya Anda mengetahui terlebih dahulu penyebab terjadinya kerontokan tersebut.

Hal ini bertujuan untuk mendapatkan penanganan yang tepat dan sesuai dengan penyebab yang mendasarinya.

0 Komentar