Teror Pengabdi Setan 2 Dimulai, Sudah Siap?

Wow Hari Pertama Tayang, Film Pengabdi Setan 2 Tembus 500 Ribu Penonton Kalahkan KKN Desa Penari
Film Pengabdi Setan 2: Communion berhasil ditonton sebanyak 501.171 atau setengah juta lebih penonton di hari pertama penayangannya.
0 Komentar

Cianjurekspres.net- Film Pengabdi Setan 2: Communion akan tayang di seluruh bioskop Imdonesia pada 4 Agustus 2022, namun khusus bagi penonton melalui studio IMAX di bioskop, mereka dapat menonton lebih dulu pada Sabtu (30/7) kemarin.

Sutradara film itu, Joko Anwar, membagikan momen penonton menikmati film Pengabdi Setan 2: Communion.

Dalam video unggahan Instagram sutradara berlatar belakang jurnalis itu, ada penonton benar-benar ketakutan sampai terlihat meronta di kursi. Ada juga penonton tidak kuat melihat seramnya film Pengabdi Setan 2 sampai harus menutup mata. Ada pula penonton sampai harus menutup kedua telinganya tidak tahan dengan sound effect dari film tersebut.

Baca Juga:Duh PPKM Kembali Diperpanjang, Mendagri Pastikan Indonesia TerkendaliBupati Cianjur Apresiasi BIN Gelar Gebyar Vaksinasi Covid-19 di Kegiatan Desa Manjur

Secara umum, para penonton memberikan apresiasi pada kelanjutan film Pengabdi Setan yang sukses besar tahun 2017 silam.

“Jujur abis nntn gua cape bngt gara-gara di teror selama film berlangsung tbtb mereka dateng, gua tremor bngt. Makasihh udah bikin film kerennnn. Ga sabar sama film selanjutnya @jokoanwar,” komentar salah satu penonton di media sosial.

Usai menonton film Pengabdi Setan 2, sejumlah penonton menyampaikan tanggapan memberi komentar pada film yang baru ditontonnya. Ada yang memberikan nilai 100, lebih bagus dari yang pertama, dan sejumlah komentar positif lainnya. “Ini film horor terbaik yang pernah gue tonton sih. Seriusan, beneran,” komentar salah satu penonton. “Bagus banget. Ini film pertama di Indonesia yang teknisnya sebagus ini,” komentar yang lainnya.

Film Pengabdi Setan 2: Communion dibintangi sejumlah pemain yaitu Tara Basro, Bront Palarae, Endy Arfian, Nasar Anuz, Egi Fedly, Ayu Laksmi, Muzakki Ramdhan, Fatih Unru, Ratu Felisha, Jourdy Pranata, Kiki Narendra, Nafiza Fatia Rani, Iqbal Sulaiman, dan beberapa pemain lain.

Film Pengabdi Setan 2: Communion menorehkan prestasi menjadi film pertama di Indonesia dan juga Asia Tenggara yang menggunakan proses digital remastering menggunakan teknologi IMAX. (JP/hsm)

0 Komentar