Jelang Nataru, Tingkat Hunian Hotel Masih Sepi

Jelang Nataru, Tingkat Hunian Hotel Masih Sepi
Ketua PHRI Cianjur, Nano Indrapraja.
0 Komentar

Cianjurekspres.net – Sepekan jelang Natal dan Tahun Baru (Nataru), tingkat hunian hotel dan restoran di Cianjur masih sepi pengunjung. Tingkat hunian baru sekitar 30 sampai 40 persen. Namun jumlah tersebut diprediksi akan bertambah dua kali lipat dua hari jelang Nataru.

“Tingkat hunian belum terlihat. Untuk weekday saja tingkat hunian hanya di angka 30 persen, sedangkan untuk weekend di angka 40 persen,” ujar Ketua PHRI Cianjur, Nano Indra Praja, Senin (20/12).

Namun dia mengungkapkan, pihaknya tidak menutup kemungkinan dua hari jelang Nataru, tingkat hunian hotel dan restoran akan mengalami kenaikan hingga dua kali lipat.

Baca Juga:DAS Citarum Dibersihkan, Antisipasi BanjirRMA dan JoMan Sepakati Kampanye Positif Menuju 2024

“Prediksi kita tidak menutup kemungkinan saat Nataru akan full bahkan dua kali lipat yang dari 40 persen bisa mencapai 80 persen,” kata dia.

Nano menegaskan, meskipun akan terjadi lonjakan, pihaknya akan memerintahkan pihak hotel maupun restoran untuk mematuhi protokol kesehatan yang sudah ditetapkan pemerintah.

Dia mengimbau, kepada pihak hotel maupun restoran supaya tidak melakukan acara yang berlebihan saat Nataru.

“PHRI menginbau teman teman tidak mengadakan acara yang berlebihan yang memang dinilai menimbulkan kerumunan,” kata dia. (mg1/sri)

0 Komentar