Tiga Rumah Warga di Sukatani Disatroni Maling

Tiga Rumah Warga di Sukatani Disatroni Maling
ILUSTRASI wilayah Desa Sukatani
0 Komentar

TIGA rumah warga di Kampung Pasirkampung, Desa Sukatani, Kecamatan Pacet, Kabupaten Pacet, Kabupaten Cianjur disatroni maling. Alhasil, tiga unit handphone milik warga raib.

Informasi yang dihimpun, peristiwa tersebut terjadi pada Minggu (7/11) dinihari. Diperkirakan antara pukul 01.00-05.00 WIB.

Bhabinkamtibmas Desa Sukatani, Bripka Yusuf, membenarkan adanya kejadian tiga rumah sekaligus milik warga Kampung Pasirkampung yang disatroni maling.

Baca Juga:Prihatin! Belasan Tahun Sekeluarga Tempati Rumah ReyotCianjur Tak Miliki Bangunan Museum

“Sebenarnya, kejadian pembobolannya pada hari Minggu (7/11) kemarin. Kira-kira antara jam 01.00 malam sampai subuh 05.00 WIB,” kata Bripka Yusuf saat dihubungi melalui sambungan telepon, kemarin (10/11).

Yusuf mengatakan, pada saat kejadian dirinya tengah lepas piket, lalu ada laporan dari warga yang mengaku kehilangan handphone setelah rumahnya disatroni maling.

“Kejadiannya waktu itu, saya lagi lepas piket. Namun saya juga mengatakan agar korban segera membuat laporan resmi ke pihak kepolisian,” katanya.

Pasca kejadian, dirinya meminta para Ketua RT di masing-masing lingkungan untuk terus waspada. Terlebih jika melihat ada gerak-gerik mencurigakan warga yang memang asing.

“Dengan adanya kejadian seperti kemarin, sebaiknya dijadikan contoh. Ayo kita sama-sama tingkatkan lagi Kamtibmasnya. Ronda malam harus lebih digiatkan lagi,” ujar Yusuf.

Yusuf pun mengimbau kepada warga, agar tidak meninggalkan barang berharga yang memang bisa di bawa pada saat rumah ditinggalkan dalam keadaan kosong.

“Saya mengimbau, jangan sampai meninggalkan barang berharga yang memang bisa dibawa, seperti handphone, dan barang berharga lainnya jika sedang ditinggalkan,” tandasnya.(yis/hyt/sri)

 

0 Komentar