“Ketika anak muda kembali ke desanya, mereka mulai melakukan aktivitas ekonomi di perdesaan melalui sektor pertanian tadi. Di sini, Gubernur Jabar menginstruksikan agar membuat sesuatu yang bisa menarik para milenial ini memulai kegiatan pertanian, yang tentunya pasar. Inilah yang coba kita gali,” tambahnya.
Deputi Direktur Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Jabar, Taufik Saleh mengatakan, selain membuka pasar, Pemerintah Provinsi Jabar harus mendorong pemanfaatan teknologi di sektor pertanian.
“Jadi bagaimana budidaya pertanian, pangan, teknologi pembibitan bisa menghasilkan produk pangan yang lebih cepat atau menghasilkan panen lebih banyak dari kondisi yang normal,” kata Taufik.
Jika itu dilakukan, kata Taufik, generasi milenial tertarik menggerakkan sektor pertanian dan peternakan karena akan mendapatkan keuntungan ekonomi yang besar.
Selain itu, Taufik menyatakan bahwa WJFAS digelar guna memperkuat ketahanan pangan di Jabar. Apabila ketahanan pangan kuat, terutama di tengah pandemi Covid-19, inflasi dan stabilitas ekonomi di Jabar akan terjaga.
“Upaya menjaga ketahanan pangan sangat penting, terutama untuk mengawal inflasi yang rendah dan stabil, dan untuk memulihkan ekonomi,” ucapnya.
Taufik menyatakan, untuk menjaga ketahanan pangan, urban farming atau home farming bisa menjadi opsi di perkotaan. Masyarakat yang memiliki halam kecil dapat mulai menanam komoditas pangan.
Hasil panen urban farming atau home farming, menurut Taufik, tidak hanya untuk konsumsi pribadi, tetapi dapat menjadi sumber pendapatan baru masyarakat perkotaan.
“Home farming ini, masyarakat perkotaan bisa membudidayakan ikan dalam ember besar yang di atasnya dipadu tanaman sayuran. Hasilnya dimasukan ke pasar,” katanya.
“Dalam artian, mereka berproduksi home farming tidak untuk dikonsumsi sendiri, tapi juga kedepan diarahkan home farming bisa mendapatkan keuntungan. Jadi bisa menambah kekuatan ekonomi masyarakat di perkotaan,” tambahnya.(rls/**)