Cianjurekspres.net – Persib Junior catat rekor penyumbang trofi terbanyak untuk level tim nasional, bersaing dengan Persipura yang masih menjadi klub tersukses Indonesia sejak 1994.
Persipura memiliki empat gelar juara kasta tertinggi jadi bukti betapa superiornya Mutiara Hitam di antara pesaing lainnya.
Namun, berbicara prestasi di level kompetisi junior, Persipura masih kalah oleh Persib. Seperti yang dikutip dari Goal.com.
Baca Juga:Libur Kompetisi Imam Arief Rintis UsahaJokowi: Tugas Besar Penanganan Covid-19 Belum Berakhir
Persib, Bandung, dan Jawa Barat adalah tiga unsur yang tidak bisa dipisahkan dalam hal prestasi Pangeran Biru.
Di level senior, Persib sudah meraih dua trofi juara. Sementara di level junior, tiga trofi juara sudah menghiasi lemari trofi P angeran Biru sejak kompetisi Liga Indonesia level junior (Liga Indonesia U-23) berjalan pada 2006.
Belum lagi jika gelar-gelar Persib junior ditambah trofi juara dari Piala Soeratin. Maka Maung Ngora sudah memiliki enam trofi juara.
Jumlah itu mengalahkan pesaing terdekatnya yakni Persija dan Persebaya dengan masing-masing empat gelar juara sejak Piala Soeratin digelar pada 1965.
Sinergi menjadi kunci sukses Persib dalam membangun tradisi juara di level junior. Sebagai klub paling dipandang di Jawa Barat, Persib selalu bekerja sama dengan PSSI Kota Bandung dan PSSI Jawa Barat yang merupakan tempat Persib bernaung.
Sejak era profesional pada 2008, Persib terpaksa mandiri sehingga statusnya pun setara dengan PSSI Kota Bandung dan PSSI Jawa Barat.(net/**)