Cianjurekspres.net – Bantuan bagi warga Cianjur yang terdampak Covid-19 dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat akan segera diluncurkan. Rencananya hari ini Dinas Sosial Kabupaten Cianjur, mulai melakukan pendataan penerima bantuan tersebut.
“Saat ini kita lagi mendata by name by adress dulu, namun yang pasti data penerima bantuan penanganan covid-19 dari Pemprov Jabar ini Senin (baca: hari ini) sudah harus ditandatangani sama Plt Bupati Herman Suherman,” kata Kepala Bidang Pemberdayaan Dinas Sosial Kabupaten Cianjur, Surya Wijaya, Minggu (5/4/2020).
Dia menyebutkan, bantuan yang akan diterima masyarakat nominal uangnya ada Rp500 ribu per orang. Namun teknis pemberiannya yakni berupa barang (sembako) senilai Rp350 ribu dan sisanya uang cash Rp150 ribu.
“Jadi, nanti warga akan menerima barang atau sembako senilai Rp350 ribu, dan sisanya uang Rp 150 ribu,” ujarnya.
Warga yang akan menerima bantuan tersebut, lanjut Surya, sama sekali yang belum pernah menerima bantuan dari pemerintah terlebih yang terdampak penghasilannya gara-gara covid-19.
“Jadi bagi mereka (warga) yang sama sekali belum terdata dan belum pernah menerima bantuan akan menjadi prioritas bantuan dari Gubernur Jabar tersebut,” katanya.
Menurutnya, hingga saat ini para camat maupun kepala desa terus-terusan melakukan pendataan ke warganya. “Sebelumnya, pak Plt Bupati juga membagikan 6.500 paket sembako ke warga, dan sekarang ada program bantuan dari Gubernur Jabar, dan selanjutnya untuk tahap ke dua Plt Bupati Herman Suherman akan membagikan sembako sebanyak 10 ribu paket sembako tapi setelah selesai bantuan dari Gubernur,” ujarnya.
Sasaran utama bantuan covid-19 dari Gubernur seperti tukang becak yang tadinya punya usaha jualan kini tak lagi jualan, dan juga pemudik yang datang ke Cianjur juga tak memiliki penghasilan tambahan pun akan diberikan bantuan.
“Saya harap bantuan ini benar-benar tepat sasaran, tujuan pemerintah ini untuk memberikan bantuan ke warga yang benar-benar terdampak covid-19,” jelasnya.
Sementara itu Plt Bupati Cianjur Herman Suherman mengatakan, pihaknya telah mengajukan bantuan covid-19 dari Pemprov Jabar. Menurutnya untuk teknis di lapangan nanti dari Dinas Sosial yang akan melaksanakannya.